JK Minta Boediono Pahami Azan
Senin, 04 Juni 2012 – 23:33 WIB

JK Minta Boediono Pahami Azan
JAKARTA - Suara adzan itu mesti keras, beda dengan pengajian. Pengajian itu lebih baik langsung, ketimbang pake kaset. Hal tersebut disampaikan mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla (JK) di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Senin (4/6). Pernyataan ini berkaitan dengan permintaan Boediono agar azan di masjid perlu diatur.
"Jadi begini, supaya lebih jelas bahwa azan dan pengajian berbeda. Azan memang harus keras, yang harus tentu diperhatikan, pengajian jangan pake kaset, dan jangan terlalu keras pengajiannya. Mengaji langsung, jangan pake kaset. Karena, amalnya kalau pake kaset itu kurang," paparnya.
Bahwa ucapan Wakil Presiden Boediono kurang tepat. Menurut Kalla, seharusnya Boediono, terlebih dahulu membedakan pengajian dengan seruan azan.
"Tidak (tepat), mungkin Pak Boediono agak kurang membedakan antara, azan dengan pengajian. Jadi azan itu harus keras," tegas politisi Partai Golkar ini.
JAKARTA - Suara adzan itu mesti keras, beda dengan pengajian. Pengajian itu lebih baik langsung, ketimbang pake kaset. Hal tersebut disampaikan mantan
BERITA TERKAIT
- Oknum TNI AL Mengumbar Kata-kata Romantis, Juwita Menyandarkan Kepala di Bahunya
- Pejabat BKD Sudah Mengucapkan Selamat kepada Peserta Tes PPPK Tahap 2
- Pak Ali Datang ke Lokasi Tes PPPK Tahap 2, Silakan Disimak Kalimatnya
- 6 Fakta Terbaru Pembunuhan Jurnalis Juwita, Asmara Rumit Oknum TNI AL Itu
- Puluhan Pelajar Nakal di Purwakarta Dikirim ke Rindam III/Siliwangi Bandung
- Kasus Pelecehan Seksual oleh Dokter AY Naik Penyidikan