Jokowi Tiba di NTT, Lihat Siapa yang Menyambut

jpnn.com, ENDE - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mendarat di Bandar Udara Haji Hasan Aroeboesman, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Selasa (31/5) sekitar pukul 17.25 WITA.
Dia terbang dari Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, menggunakan RJ-85.
Jokowi turun dari pesawat didampingi Ibu Negara Iriana.
Di bawah tangga pesawat, tampak Gubernur NTT Viktor Laiskodat beserta istrinya menyambut.
Tak hanya itu, Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto, Kapolda NTT Irjen Setyo Budiyanto, dan Danlanud El Tari Marsma TNI Aldrin Petrus Morgan ikut menyambut Kepala Negara.
Setelah itu, presiden dan Iriana beserta rombongan melanjutkan perjalanan menuju hotel tempat bermalam di Kabupaten Ende. (tan/jpnn)
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Presien Joko Widodo (Jokowi) disambut sejumlah pejabat penting saat tiba di NTT.
Redaktur & Reporter : Fathan Sinaga
- Roy Suryo Ungkap Ironi Laporan Jokowi, Dilayangkan Saat Hari Keterbukaan Informasi
- Gus Din Apresiasi Jokowi Membuat Laporan ke Polisi Soal Ijazah Palsu
- 5 Berita Terpopuler: Ada Uang Setoran Masuk, Banyak NIP CPNS & PPPK Terbit, Memalukan dan Tidak Elegan
- Polisi Didesak Proses Laporan Jokowi soal Kasus Ijazah Palsu
- Jokowi Lapor Polisi, Roy Suryo: Peneliti Seharusnya Diapresiasi, Bukan Dikriminalisasi
- Pasbata Minta Roy Suryo Setop Provokasi soal Isu Ijazah Jokowi