Jubir Presiden Positif Corona Usai Pelonggaran Karantina

Jubir Presiden Positif Corona Usai Pelonggaran Karantina
Vladimir Putin. Foto; AFP

jpnn.com, RUSIA - Juru bicara presiden Rusia Vladimir Putin, yakni Dmitry Peskov dinyatakan terinfeksi corona baru (covid-19), dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.

Mengutip AP, juru bicara Presiden Rusia Vladimir Putin itu dirawat setelah dinyatakan positif terjangkit virus corona COVID-19.

"Ya, saya sakit. Saat ini saya sedang dirawat," ujar Peskov kepada Interfax seperti dikutip AP.

Peskov yang berusia 52 tahun, dipercaya Putin sebagai juru bicara sejak tahun 2008 silam. Sebelumnya, Peskov sudah bekerja bersama Putin sejak awal tahun 2000.

Wartawan dari Kremlin mengatakan di Twitter bahwa Peskov terakhir kali terlihat di depan umum pada 30 April, usai dirinya bertemu Vladimir Putin.

Namun tidak jelas diketahui apakah Peskov dan Putin intens berada di ruangan yang sama.

Selama ini, Putin memang lebih banyak melakukan pertemuan lewat telekonferensi.

Pengumuman Peskov positif corona, setelah sehari sebelumnya Putin mengklaim Rusia berhasil memperlambat penularan infeksi, dan mengumumkan untuk melonggarkan karantina wilayah di beberapa kota.

Juru bicara presiden Rusia Vladimir Putin, yakni Dmitry Peskov dinyatakan terinfeksi corona baru (covid-19), dan kini menjalani perawatan di rumah sakit.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News