Jumlah Kasus dan Pasien COVID-19 di Rumah Sakit di Australia Mulai Menurun
Vaksin ini akan diberikan dalam bentuk dua dosis dengan jarak waktu 3 minggu.
Menteri Kesehatan Australia Greg Hunt mengatakan Novavax akan tersedia di Australia mulai bulan Februari, jika semua sesuai dengan rencana.
"Kita akan bisa memulai program vaksinasi menggunakan vaksin tersebut mulai 21 Februari," katanya.
"Bagi mereka yang khawatir dengan reaksi menggunakan vaksin lain, Novavax jadi alternatif, juga bagi siapa saja yang belum mendapatkan vaksinasi karena alasan apa pun."
Professor John Skerrit dari TGA mengatakan banyak orang-orang yang sudah menunggu agar Novavax disetujui dan ini akan meningkatkan tingkat vaksinasi di Australia.
"Teknologi pembuatan vaksin ini adalah teknologi yang lebih tua, yaitu menggunakan protein," katanya.
"Saya menerima ratusan email dari individu dan kelompok yang mengatakan mereka tidak mendapatkan vaksinasi jenis tertentu dan ini akan memberikan pilihan terbaru bagi mereka."
Artikel in diproduksi ole Sastra Wijaya
Jangan Sampai Ketinggalan Video Pilihan Redaksi ini:
Di tengah wabah Omicron, jumlah penularan di kota Sydney, Melbourne, dan Brisbane, mulai menunjukkan penurunan
- Dunia Hari Ini: Setidaknya Delapan Orang Tewas Setelah Serangan India ke Pakistan
- Industri Alas Kaki Indonesia Punya Potensi Besar, Kenapa Rawan PHK?
- Apa Arti Kemenangan Partai Buruh di Pemilu Australia Bagi Diaspora Indonesia?
- Dunia Hari Ini: Presiden Prabowo Ucapkan Selamat Atas Terpilihnya Lagi Anthony Albanese
- Partai Buruh Menang Pemilu Australia, Anthony Albanese Tetap Jadi PM
- Korea Selatan dan Australia Ramaikan Semarang Night Carnival 2025