Jurus Bang Ara Semangati Generasi Muda HKBP agar Tangguh

Jurus Bang Ara Semangati Generasi Muda HKBP agar Tangguh
Legislator PDIP yang juga Ketua Umum Taruna Merah Putih (TMP) Maruarar Sirait (tengah) dalam seminar di HKBP Taman Mini, Jakarta Timur, Minggu (15/7). Foto: istimewa for JPG

Ara juga menggeluti bisnis penyewaan sound system. Bahkan, Ara membuka warung makan di dekat Universitas Parahyangan Bandung tempatnya menimba ilmu.

Tapi keputusan Ara menekuni bisnis bukannya tanpa kendala. Orang tuanya menyodorkan dua pilihan.

Opsi pertama, Ara tetap berkuliah dengan biaya orang tua tapi tak boleh berbisnis. Pilihan kedua, Ara dibiarkan berbisnis tapi tak ada uang kuliah lagi dari orang tuanya.

“Saya pilih kedua-duanya. Tentu kuliah juga penting, tetapi berbisnis walau kecil-kecilan juga penting,” katanya mengenang.

Tapi darah politik dari Sabam mendorong Ara mulai merintis jadi politikus. Pada Pemilu 2014, Ara menjadi calon legislatif PDIP untuk daerah pemilihan Jawa Barat XI yang meliputi Subang, Majalengka dan Sumedang.

Ikhtiar Ara berbuah. Dia terpilih menjadi anggota DPR.

Sejak 2004 pula Ara menjadi legislator PDIP di DPR. Dia kembali mengulangi keberhasilan dengan terpilih sebagai legislator PDIP dari dapil Jabar IX pada Pemilu 2009 dan Pemilu 2014.

Karena itu dia mengajak kalangan muda untuk berani memperjuangan prinsip sepanjang yakin benar. “Kita harus berlandaskan teori untuk memperjuangkan yang benar,” katanya.

Politikus muda PDIP Maruarar Sirait menyatakan, hal penting dalam politik adalah konsistensi dan kegigihan berupaya demi membawa kebaikan bagi banyak orang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News