Jurus Baru Hatton Hadapi Malignaggi
Kamis, 20 November 2008 – 17:24 WIB

Jurus Baru Hatton Hadapi Malignaggi
LAS VEGAS - Perbedaan besar dijanjikan petinju Inggris Ricky Hatton dalam pertarungan melawan Paulie Malignaggi (Amerika Serikat). Perbedaan itu terjadi pada gaya dan strategi bertinju yang selama ini ditampilkannya. Hatton akan menghadapi Malignaggi dalam pertarungan mempertahankan gelar kelas welter ringan versi IBF di MGM Grand, Las Vegas (AS) Sabtu (22/11) atau Minggu WIB. "Sejatinya, saya tak mengubah gaya. Floyd hanya memolesnya dan membawa beberapa hal yang selama ini berada di belakang untuk lebih ke depan,'' ujar petinju 30 tahun itu.
Banyak pihak menganggap Hatton harus memberikan bukti lebih besar untuk dapat mempertahankan gelar. Itu tak lepas dari penampilannya yang buruk dalam laga terakhir melawan petinju AS Juan Lazcano, Mei lalu. Meski menang sekaligus merebut gelar, Hatton menunjukkan penampilan buruk.
Baca Juga:
Selama dua bulan persiapan, Hatton ditangani pelatih asal AS Floyd Mayweather Sr. Itu berarti dia melepaskan ikatan dengan pelatih Billy Graham yang sudah memolesnya bertahun-tahun dalam karir profesional. Pergantian pelatih itu pula yang membuat petinju berjuluk Hitman tersebut mendapatkan gaya berbeda.
Baca Juga:
LAS VEGAS - Perbedaan besar dijanjikan petinju Inggris Ricky Hatton dalam pertarungan melawan Paulie Malignaggi (Amerika Serikat). Perbedaan itu
BERITA TERKAIT
- Rekor Mengerikan Seusai China Naik Podium Pertama Sudirman Cup 2025
- Persik Vs Persebaya: Paul Munster Bongkar Masalah Bajol Ijo
- 2 Tim Milik Kepolisian RI Digdaya di Final Four Proliga 2025, Sritex Arena Jadi Saksi
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025