Kabar Baik! Kiper Muda Sriwijaya FC Comeback Lebih Cepat

Kabar Baik! Kiper Muda Sriwijaya FC Comeback Lebih Cepat
Fans Sriwijaya C. Foto: Dokumen JPNN

jpnn.com - PALEMBANG - Kabar baik menghampiri Sriwijaya FC sepekan ini. Para pemain yang selama ini dibekap cedera bisa pulih lebih cepat. Para pemain inipun sudah mulai kembali ke lapangan.

Setelah kiper utama Teja Paku Alam, yang kembali bisa diandalkan sebagai palang pintu terakhir, kini giliran kiper muda Yogi Triana yang menunjukan proses positif.  

Yogi sejatinya pernah ditunjuk Coach Sriwijaya FC Widodo C Putro turun menggantikan Teja yang sempat sakit terkena gejala DBD pada September lalu. 

Namun, Yogi juga terpaksa diparkir mendadak karena didera cedera luka robek tangan, saat menjalani persiapan menghadapi Perseru Serui, 24 September mendatang.  

Kondisi cukup berat, mantan palang pintu Persita Tangerang itu mendapat luka robek hingga harus mendapat 5 jahitan dan divonis bakal parkir lama. Namun, kondisi Yogi kini sudah jauh lebih baik. Progres pemulihan juga jauh lebih cepat. 

“Alhamdulillah, pulih lebih cepat. Besok juga sudah bisa gabung latihan lagi bersama tim,” kata Yogi seperti diberitakan Sumatera Ekspress (Jawa Pos Group), hari ini (10/8).

Kabar ini juga disambut baik tim Laskar Wong Kito, yang sangat butuh Yogi untuk melapis Teja. Meski masih memiliki penjaga gawang ketiga Try Hamdani Goentra, comeback-nya Yogi akan jadi lebih baik. Ini mengingat Sriwijaya FC juga akan masih akan menjalani partai berat yang sudah menanti. 

“Tentunya kalau dikatakan siap, tentu sangat siap, dan sangat ingin turun lapangan lagi. Tetapi tunggu intruksi pelatih aja nanti seperti apa,” bebernya.  

PALEMBANG - Kabar baik menghampiri Sriwijaya FC sepekan ini. Para pemain yang selama ini dibekap cedera bisa pulih lebih cepat. Para pemain inipun

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News