Kader Demokrat Malut Saling Ancam Lapor Polisi

Kader Demokrat Malut Saling Ancam Lapor Polisi
Kader Demokrat Malut Saling Ancam Lapor Polisi
TERNATE - Konflik internal di tubuh Partai Demokrat di Maluku Utara (Malut) masih meruncing. Dua kubu yang berlawanan, Kubu Ketua DPD Partai Demokrat Thaib Armaiyn dan kubu Rahmi Husen Cs,  saling terus melakukan perang urat syaraf.

Terbaru, Rahmi Husen mengancam mempolisikan Arsyad Sangaji, kader Demokrat gara-gara menyebutkan Rahmi Cs memalsukan dokumen Musda Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Halmahera Selatan (Halsel).

      

"Sudaraku Arsad Sangaji jangan lagi berpolemik dengan kebohongan yang cenderung mencemarkan nama baik. Selama ini saya sabar menghadapi tuduhan-tuduhan itu. Jangan sampai kesabaran saya habis dan saya laporkan ke polisi. Ini kali terakhir.  Kalau dia (Arsad) ulangi lagi, maka saya akan laporkan ke ke polisi,"  ancam Rahmi saat menghubungi  Malut Post (JPNN Group).

Rahmi yang juga Ketua Bidang Organisasi Keanggotaan dan Kader DPD Partai Demokrat lantas mengajak semua kader Partai Demokrat di Malut untuk menahan diri menghormati proses pemeriksaan maupun klarifikasi yang sementara di Komite Pengawas (Komwas).

TERNATE - Konflik internal di tubuh Partai Demokrat di Maluku Utara (Malut) masih meruncing. Dua kubu yang berlawanan, Kubu Ketua DPD Partai Demokrat

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News