Kader Gemura Inisiasi Gerakan Internasional Pemuda Non-Blok di Kairo

Kader Gemura Inisiasi Gerakan Internasional Pemuda Non-Blok di Kairo
Waketum Gemura Syafii Efendi saat mengikuti Pertemuan Pemuda Internasional di Kairo. Foto: Dokumen Gemura

jpnn.com, JAKARTA - Waketum Gerakan Muda Nurani Rakyat (Gemura) Syafii Efendi yang saat ini tengah mengikuti Pertemuan Pemuda Internasional di Kairo menginisiasi sebuah gerakan pemuda non-blok.

Hal ini terinspirasi oleh tokoh-tokoh dunia sebelumnya dalam Gerakan Non-Blok (Non Aligned Movement) yang digagas oleh Ir. Soekarno (Indonesia), Gamal Abdul Naseer (Mesir), Jawrhal Nehru (India) dan Para pemimpin-pemimpin dunia lainnya.

Dalam paparannya Syafii Efendi menyampaikan bahwa saat ini dunia makin berbahaya dan menuju malapetaka jika tidak ada gerakan penyeimbang atau pengetahuan masyarakat dunia tentang hal itu.

“Jika dahulu ada Amerika dan Soviet maka hari ini ada Amerika dan China yang keduanya sedang merancang dua blok koalisi besar. Ini tidak baik untuk keseimbangan dan demokrasi," tegas Syafii Efendi yang merupakan satu-satunya perwakilan pemuda Indonesia dalam acara tersebut.

"Untuk itu dalam acara di Kairo ini, saya mengajak para Pemimpin Muda diseluruh dunia untuk bersatu menjadi penyeimbang dua blok besar yang membahayakan demokrasi dan perdamaian dunia,” tambahnya.

Pertemuan pemuda internasional yang digagas oleh Nasser Youth Movement bekerjasama dengan Ministry of Youth and Sports in Egypt ini mengumpulkan delegasi dari 74 negara termasuk Indonesia.

Dikonfirmasi juga oleh Ketua Umum Gemura Oktasari Sabil di Jakarta bahwa Kadernya yang menjadi peserta delegasi adalah Kader Muda yang punya wawasan internasional yang baik.

“Syafii Efendi adalah kader kami yang mengerti geo politik dan geo strategi dunia, untuk itu kami mendukung inisiasi tentang dibentuknya Organisasi Pemuda Internasional baru yang berisikan negara-negara Gerakan Non-Blok. Setibanya di Indonesia kami akan segera melakukan Rapat Pimpinan untuk membahas hal ini. Kami yakin Indonesia bisa menjadi Pemimpin Gerakan penyeimbang ini”.

Waketum Gemura Syafii Efendi yang saat ini tengah mengikuti Pertemuan Pemuda Internasional di Kairo menginisiasi sebuah gerakan pemuda non-blok.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News