Kantor Papua Barat TV Disegel

Salah Satu Pimpinan Dituding Palsukan Surat Keputusan Sekda

Kantor Papua Barat TV Disegel
Kantor Papua Barat TV Disegel
MANOKWARI - Kantor Redaksi Papua Barat TV  di Jalan Trikora Wosi Jumat (30/11) disegel oleh karyawannya sendiri. Aksi pemalangan dimulai sekitar pukul 14.00 Wit ditandai dengan pemasangan spanduk di pintu masuk kantor.  Aksi ini menarik perhatian warga sekitar.

Pantauan Radar Sorong (JPNN Group), aksi dimulai dengan orasi di depan kantor. Selanjutnya,sejumlah karyawan membentangkan spanduk di pintu kantor bertuliskan yang intinya memprotes langkah salah seorang pimpinan Teti Sanda diduga memalsukan SK jabatan. Mereka juga menyatakan, pembukaan kantor hanya bisa dilakukan oleh gubernur.

Raymond Ramandey, salah seorang karyawan Papua Barat TV mempertanyakan Surat Keputusan penunjukkan Yusfin Teti Sanda sebagai Pimpinan Papua Barat. Menurutnya, dalam SK tersebut tandatangan Sekda Papua Barat, Ir.M.L.Rumadas,MSi telah dipalsukan.

‘’Yang keluarkan SK ini sebenarnya siapa? Yang bertanggung jawab atas Papua Barat TV adalah Biro Humas, bukan siapa-siapa. Ini pemalsuan SK jabatan,’’ tandasnya.

MANOKWARI - Kantor Redaksi Papua Barat TV  di Jalan Trikora Wosi Jumat (30/11) disegel oleh karyawannya sendiri. Aksi pemalangan dimulai sekitar

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News