Kapal Tenggelam, Tiga ABK Menghilang

Kapal Tenggelam, Tiga ABK Menghilang
Kapal tenggelam. Ilustrasi Foto: Foto: ACHMAD MUNDZIRIN/Rakyat Kalbar/JPNN.com

Seluruh anak buah kapal langsung melompat ke laut, sebelum kapal tenggelam.

Sementara itu, Amirudin, Kepala Syahbandar Tanjung Perak Surabaya menegaskan, pihaknya baru menerima kabar bahwa akan ada evakuasi 12 ABK yang kapalnya tenggelam di perairan Laut Jawa pada Selasa pagi tadi.

Sementara kemungkinan yang menjadi penyebab tenggelamnya Kapal Motor Pinang Jaya dikarenakan ombak setinggi 1 sampai 3 meter yang saat ini melanda Laut Jawa.

Selanjutnya, pihak Syahbandar Tanjung Perak Surabaya akan berkoordinasi dengan Basarnas untuk mencari keberadaan 3 ABK Kapal Motor Pinang Jaya yang hingga saat ini belum ditemukan.

Sementara 12 ABK diselamatkan Kapal Motor Serasi 2, saat ini ditampung di kantor Syahbandar Surabaya sampai dijemput oleh pihak agen.(end/jpnn)


Sebanyak 12 ABK kapal berhasil diselamatkan dan dievakuasi sementara tiga lainnya belum ditemukan.


Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News