Kawanan Monyet Liar Serang Dua Desa

Kawanan Monyet Liar Serang Dua Desa
Ilustrasi. FOTO: dok/jpnn

WARGA Dusun Rowotengu, Desa Sidomulyo, Semboro, kemarin mendadak diserang kawanan monyet liar. Tiba-tiba, kawanan hewan itu sudah ada di tengah-tengah permukiman dan menyerang warga. Belasan orang terluka karena digigit hewan yang semestinya tinggal di hutan tersebut. 

''Awalnya, yang diserang warga Dusun Pucu'an, Tanggul. Lokasinya memang berbatasan dengan lokasi yang diserang sekarang,'' kata Kapolsek Semboro AKP Subagiyo kemarin (23/2). Mayoritas korban digigit di bagian kaki. Menurut dia, monyet itu menyerang warga secara berkelompok. 

''Kami belum mengetahui asal monyet itu,'' ungkapnya. Meski demikian, ada beberapa warga yang diduga menjadi pemilik monyet-monyet tersebut.

Salah seorang korban gigitan monyet liar itu adalah Andika Putra Pratama. Bocah 7 tahun asal Dusun Rowotengu, RT 3, RW 6, Desa Sidomulyo, Semboro, itu dirawat di RS Djatiroto, Lumajang, karena menderita luka sobek sekitar 6 cm.

WARGA Dusun Rowotengu, Desa Sidomulyo, Semboro, kemarin mendadak diserang kawanan monyet liar. Tiba-tiba, kawanan hewan itu sudah ada di tengah-tengah

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News