Kazona Tengah Bakamla RI Lepas Peserta di Pantai Kalasey

Kazona Tengah Bakamla RI Lepas Peserta di Pantai Kalasey
Kepala zona Keamanan Laut (Kamla) Maritim Tengah Bakamla RI, Brigjen Pol. Bastomy Sanap menyerahkan hadiah kepada pemenang lomba renang dalam rangka HUT Provinsi Sulut di Pantai Kalasey Sulut, Selasa (10/10). Foto: Bakamla

jpnn.com, MANADO - Kepala zona Keamanan Laut (Kamla) Maritim Tengah Badan Keamanan Laut (Bakamla) RI Brigjen Pol. Bastomy Sanap bersama Wakil Gubernur Sulawesi Utara Steven Kandouw melepas secara simbolis para peserta kegiatan International Fun Swimming 2017. Kegiatan tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Jadi Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) ke-53, di Pantai Kalasey Sulawesi Utara, Selasa (10/10/2017).

Bagi para peserta mancanegara, kegiatan renang dimulai dan diakhiri di Pantai Kalasey dengan jarak tempuh 1.200 meter. Sebanyak 535 orang, sebagian besar adalah wisatawan mancanegara yang sedang berlibur di Sulut turut serta dalam kegiatan ini.

Sementara itu, pada even yang sama, kegiatan renang ini juga dipertandingkan bagi masyarakat umum dan atlet nasional. Pelepasan peserta dilakukan Kadis Perikanan Pemprov Sulut Ronald Sorongan di Pantai Malalayang.

Kasubbag Humas Bakamla RI, Mayor Marinir Mardiono dalam keterangan persnyaa menjelaskan untuk para peserta lomba masyarakat umum ditetapkan jarak tempuh 1.000 meter dan diikuti 57 peserta. Sedangkan atlet berjarak tempuh 2.000 meter diikuti 25 peserta. Kedua kategori ini memulai start perlombaan renang dari Pantai Malalayang dan berakhir di Pantai Kalasey. Dari kedua kategori ini muncul pemenang yaitu Sevio Polakitan untuk kategori 1.000 meter dan Alexandro Nangka dari Palembang untuk kategori 2.000 meter.

Pemprov Sulut selaku penyelenggara kegiatan mempercayakan Kepala Zona Tengah Bakamla RI untuk bertindak selaku ketua panitia. Diakhir acara, dilakukan penyerahan hadiah oleh Kazona Tengah kepada para pemenang.

Untuk kelancaran kegiatan dan menjaga keselamatan peserta, diturunkan tim Search And Rescue (SAR) yang terdiri dari personel Basarnas, Polair, KKP Provinsi Sulut dan Bakamla RI.(fri/jpnn)


Kepala zona Keamanan Laut (Kamla) Maritim Tengah Bakamla RI Brigjen Pol. Bastomy Sanap melepas peserta renang dalam rangka memperingati HUT Pemprov Sulut


Redaktur & Reporter : Friederich

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News