Ke Gedung Bundar, Kabareskrim Tak Bicarakan Century
Jumat, 04 Desember 2009 – 16:22 WIB
Ke Gedung Bundar, Kabareskrim Tak Bicarakan Century
JAKARTA - Kepala Bagian Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Irjen Ito Sumardi, menyambangi gedung bundar. Pengganti Susno Duajdi itu mengaku menemui Jaksa Agung Muda Pidana Khusus (Jampidsus), Marwan Effendy, Jumat (4/12), sekitar pukul 14.00 WIB.
Mantan Kapolda Riau itu mengaku bertemu dengan Marwan hanya sebatas silaturahmi biasa, serta tidak membicarakan soal kasus Century. "Belum. Kita bicarakan ke depan aja. Nanti supaya hubungan lebih erat," katanya.
Baca Juga:
Ito berkilah bahwa soal kasus Century tak perlu dibicarakan, karena sudah ditangani Kejagung. "Century kan sudah ditangani di sini. Ke depan kan (masih) banyak kasus-kasus. Jangan sampai koordinasinya kurang," cetusnya.
Melalui silaturahmi itu sendiri, Ito berharap agar penanganan kasus dan koordinasi dengan Kejagung bisa lebih lancar. "Gak ada MoU, kan kita sudah ada prosedurnya," katanya.
JAKARTA - Kepala Bagian Reserse dan Kriminal (Kabareskrim) Mabes Polri, Irjen Ito Sumardi, menyambangi gedung bundar. Pengganti Susno Duajdi itu
BERITA TERKAIT
- Kepala BNN: 10 Wilayah Ini Rawan Terjadi Penyelundupan Narkoba
- Malik Nuh Jaidi: Harmoni Keluarga yang Menguatkan Langkah Bisnis
- Tuntaskan Kemiskinan, Khofifah Bersama Muslimat NU Terbukti Mampu Mengatasi Persoalan Rakyat
- Tingkat Kepuasan terhadap Pemerintah Capai 80 Persen, Peran TNI-Polri Dinilai Signifikan
- Chaidir Minta Peserta Seleksi PPPK tak Tergoda Rayuan Oknum yang Menjanjikan Kelulusan
- Pemprov Jateng: PLTS Off-Grid Bebas Dipasang Mandiri Tanpa Tergantung PLN