Kedinginan, 27 Balita Meninggal

Kedinginan, 27 Balita Meninggal
Ilustrasi. Foto: khaama

jpnn.com - jpnn.com -Hujan salju dan cuaca dingin telah menewaskan 27 anak-anak berusia di bawah lima tahun di sebuah distrik di Jawzjan, utara Afghanistan.

Pejabat setempat, Rahmatullah Hashar mengatakan, jumlah balita yang tewas masih bisa meningkat.

Jalan di daerah Jawzjan telah tertutup salju setinggi 50 cm. Akses ke pusat kesehatan sudah tertutup. Suhu anjlok hingga -10 derajat Celcius (14 Fahrenheit). "27 anak tewas akibat hujan salju dan cuaca dingin," ujar Hashar kepada AFP, Kamis (26/1).

Bahaya lain dari hujan salju ini datang mengancam, yakni longsoroan salju yang bisa sewaktu-waktu terjadi.

Pada 2015, tercatat sekitar 300 orang tewas karena longsoran salju. (adk/jpnn)


Hujan salju dan cuaca dingin telah menewaskan 27 anak-anak berusia di bawah lima tahun di sebuah distrik di Jawzjan, utara Afghanistan.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News