Kejar Pelaku, Polisi Minta Bantuan Warga
Jumat, 28 Oktober 2011 – 16:30 WIB

Kejar Pelaku, Polisi Minta Bantuan Warga
JAKARTA - Kondisi keamanan di Kabupaten Puncak Jaya, Papua, masih mencekam. Polisi dan TNI masih terus melakukan pengejaran terhadap para pelaku penembakan yang telah menewaskan sejumlah warga sipil, TNI dan Polri itu.
Kapolri Jenderal (Pol) Timur Pradopo menyebut selain bekerjasama dengan TNI, upaya pengejaran terhadap para pelaku harus sebesar mungkin melibatkan warga. Maksudnya kerjasama dengan masyarakat setempat secara menyeluruh adalah jawaban untuk menangkap para perusuh dan menciptakan kondisi keamanan di daerah kaya tambang tersebut.
Baca Juga:
"Tentunya akan mengaktifkan peran serta masyarakat. Harapan kita tugas-tugas yang memang harus bersama-sama dengan masyarakat untuk menciptakan kemanan," ujar Kapolri di Mabes Polri Jakarta, Jumat (28/10).
Namun demikian mengenai kelompok mana yang melakukan aksi anarkis ini, Kapolri enggan menyebut mereka sebagai bagian dari Organisasi Papua Merdeka (OPM). Kapolri menyebut mereka merupakan gerombolan pengacau keamanan yang kini terus diburu.
JAKARTA - Kondisi keamanan di Kabupaten Puncak Jaya, Papua, masih mencekam. Polisi dan TNI masih terus melakukan pengejaran terhadap para pelaku
BERITA TERKAIT
- Nurhasan Bantah Keterlibatan Hasto dalam Perintah Rendam HP Harun Masiku
- Lepas Ekspor Lunch Box dari Kayu Sengon, Menhut: Ini yang Diinginkan Prabowo
- Khofifah Menginisiasi Sinergi Ekonomi Nasional, Jatim Jadi Motor Penggerak Pembangunan Daerah
- Nurhasan Ungkap Pengalaman Tidak Nyaman Saat Rumahnya Digeledah KPK
- Staf PDIP Buka Duka Keluarga Akibat Kasus Harun: Anak Trauma Dituduh Anak Koruptor
- Kusnadi Buka Suara Soal Titipan Tas dan Koper dari Harun Masiku