Kejar Target 4.991 Tes PCR per Hari, Pemprov Jateng Butuh Tambahan 20 Tenaga Ahli

Kejar Target 4.991 Tes PCR per Hari, Pemprov Jateng Butuh Tambahan 20 Tenaga Ahli
Ilustrasi Covid-19. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, SEMARANG - Pemerintah Provinsi Jawa Tengah saat ini membutuhkan sekitar 20 tambahan tenaga ahli dan sarana yang lain untuk peningkatan laboratorium PCR.

Kebutuhan tambahan tenaga ahli dan sarana tersebut guna mengejar target tes PCR sebanyak 4.991 per harinya.

Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah, Yulianto Prabowo menuturkan sesuai perintah pemerintah pusat, Jawa Tengah ditargetkan bisa melakukan tes PCR sebanyak 4.991 per harinya.

Untuk itu, perlu dilakukan penambahan tenaga ahli dan sarana di laboratorium.

“Iya, bukan hanya tenaga ahlinya, tapi juga alat dan reagen tes COVID-19 dan macam-macam yang dibutuhkan. Kami ditarget untuk mengambil spesimen 4991 per harinya,” ujar Yulianto usai Rapat Koordinasi Penanganan COVID-19 di Gedung A lantai 2 Kantor Pemprov Jawa Tengah, Senin (27/7).

Menurut Yulianto, sejauh ini dari laboratorium yang ada, baru mampu melayani sekitar 4.000 tes PCR per harinya.

“Kalau untuk tenaga ahli laboratorium kami membutuhkan tambahan sekitar 20 orang. Tapi bukan hanya tenaga ahli, kebutuhan macam-macam juga seperti alat dan reagen tes COVID-19,” imbuhnya.

Selain target tes PCR,  Yulianto juga menyampaikan pentingnya peran program Jogo Tonggo dalam menangani COVID-19.

Kebutuhan tambahan tenaga ahli dan sarana di Jateng untuk mengejar target tes PCR sebanyak 4.991 per harinya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News