Kejutan Mahasiswa UIN Walisongo untuk Para Pasien Covid-19, Bikin Terharu

Kejutan Mahasiswa UIN Walisongo untuk Para Pasien Covid-19, Bikin Terharu
Gubernur Ganjar Pranowo menyaksikan aksi para mahasiswa UIN Walisongo Semarang. Foto: dok UIN Walisongo

jpnn.com, SEMARANG - Puluhan pasien Covid-19 yang sedang isolasi di rumah dinas Wali Kota Semarang dikejutkan dengan kedatangan belasan mahasiswa UIN Walisongo Semarang, Minggu (1/8).

Mereka mengira, mahasiswa yang datang memakai jas almamater lengkap akan menggelar demonstrasi. Ternyata jauh dari dugaan.

Para mahasiswa itu justru hadir memberikan kejutan. Mereka menggelar konser dadakan, dan mengajak para pasien covid-19 bernyanyi dan tertawa bersama.

Membawa gitar dan cajon atau drum kotak kecil, aksi panggung mahasiswa UIN Walisongo itu berhasil membuat pasien terhibur.

Mereka turut bernyanyi dan berjoget dengan iringan musik sederhana itu. Tentu, dengan pembatasan jarak dan protokol kesehatan sangat ketat

Suasana semakin meriah ketika ada sesosok badut muncul di hadapan para isoman. Dengan tingkah lucunya, badut yang ternyata juga salah satu mahasiswa UIN Walisongo itu mengajak pasien untuk joget bersama.

Tak ayal, tingkah lucu badut membuat beberapa pasien tak berhenti tertawa.

"Ayo semuanya joget, biar sehat. Hari ini kita hadir untuk menghibur bapak ibu semua. Yang isolasi semoga cepat sembuh, para nakes semoga lebih semangat," kata salah satu mahasiswa membuka acara.

Gubernur Ganjar Pranowo turut menyaksikan aksi para mahasiswa UIN Walisongo Semarang di harapan para pasien covid-19

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News