Keluarga Haeny, Mantan Bupati Tuban, dan Kisah Istana Pribadinya (2-Habis)

Butuh Tiga Tahun untuk Garap Jati Super

Keluarga Haeny, Mantan Bupati Tuban, dan Kisah Istana Pribadinya (2-Habis)
Haeny Relawati Rini Widyastuti dan Ali Hasan. Foto:*/JPPhoto
Ali juga memiliki citarasa tinggi untuk mobil-mobil kuno koleksinya. Salah seorang pengusaha konstruksi di Tuban yang pernah menjadi orang terdekatnya menyatakan, selama ini, wakil ketua DPD Partai Golkar Tuban tersebut tidak pernah secara khusus berburu mobil antik. "Orang-orang yang menawari datang sendiri sambil membawa mobil yang ditawarkan," kata pengusaha yang berkeberatan namanya ditulis itu.

Dia menuturkan, pernah suatu ketika orang yang menawari membawa mobil yang tidak sesuai dengan harapan Ali. Orang tersebut disuruh membawa kembali mobil itu meski ditawarkan dengan harga yang sangat rendah.

Selain perorangan, lanjut dia, Ali kerap ditawari mobil-mobil kuno milik instansi sipil atau militer. Salah satunya, Hummer bernomor militer 4227-00. Entah mengapa, meski sudah menjadi koleksi pribadi, mobil jelajah untuk medan tempur tersebut masih dibiarkan dengan pelat militer.

Pengusaha itu menambahkan, meski memiliki puluhan mobil kuno, pria kelahiran 26 Agustus 1954 tersebut tak pernah menaiki semuanya. "Mungkin hanya belasan yang pernah dikemudikan. Semua dibiarkan dalam kondisi parkir di garasi," ujarnya.

Selama sepuluh tahun menjabat bupati Tuban, pasangan Haeny Relawati Rini Widyastuti dan Ali Hasan tidak hanya menjadi simbol kekuasaan di Bumi Ronggolawe

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News