Kementan Optimistis Target Swasembada Daging Sapi 2026 Tercapai

Kementan Optimistis Target Swasembada Daging Sapi 2026 Tercapai
Dirjen PKH I Ketut Diarmita. Foto dok Kementan

jpnn.com, JAKARTA - Direktorat Jenderal Peternakan dan Kesehatan Hewan (Ditjen PKH) Kementan tengah berupaya untuk mewujudkan swasembada daging sapi 2026. Kini, upaya untuk mewujudkan hal tersebut tidak sebatas hanya pada kemampuan penyediaan daging yang cukup bagi masyarakat, namun juga harus disertai dengan peningkatan kualitas konsumsi pangan masyarakat yang berbasis sumberdaya lokal.

“Sekarang merupakan momentum yang tepat untuk menggerakkan seluruh potensi yang dimiliki sehingga pembangunan peternakan nasional menjadi lebih efektif dan berdampak pada upaya pengentasan kemiskinan," ungkap Dirjen PKH I Ketut Diarmita kepada wartawan, Jumat (20/9).

Ketut pun menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Daerah Kulon Progo yang secara rutin melakukan acara kontes ternak. Tak hanya itu, Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) telah dijadikan sebagai salah satu sentra kambing yang menjadi sumber pasokan untuk daerah lainnya di Indonesia.

“Adanya kontes ternak merupakan upaya untuk mendorong peningkatan kualitas ternak kambing di wilayah ini, di samping sebagai bentuk penghargaan bagi para peternak dan pelestari kambing. Selain itu dukungan regulasi yang efektif dan efisien sangat dibutuhkan dalam mendukung minat masyarakat untuk beternak serta meningkatkan minat investasi di bidang peternakan,” beber dia.

Ketut mengungkapkan bahwa upaya yang ditempuh dalam meraih swasembada daging sapi 2026 melalui peningkatan produksi dan populasi sapi potong, adalah dengan mendorong kegiatan optimalisasi reproduksi ternak yang dalam pelaksanaannya dilakukan melalui perkawinan buatan dan transfer embrio dengan diikuti penyediaan pakan, pengendalian penyakit hewan serta pengendalian pemotongan sapi betina produktif.

Melalui kegiatan tersebut diharapkan akan dihasilkan ternak bibit dengan kualitas yang unggul, disamping untuk menambah keanekaragaman genetik, seperti pengembangan Sapi Belgian Blue. (cuy/jpnn)

Upaya yang ditempuh dalam meraih swasembada daging sapi 2026 melalui peningkatan produksi dan populasi sapi potong, adalah dengan mendorong kegiatan optimalisasi reproduksi ternak yang dalam pelaksanaannya dilakukan melalui perkawinan buatan dan transfer


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News