Kepala BKSDA Akui Kebakaran Hutan Disengaja

Gubernur Minta Polda Segera Ungkap Pelaku

Kepala BKSDA Akui Kebakaran Hutan Disengaja
Kepala BKSDA Akui Kebakaran Hutan Disengaja
Terpisah, Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA) menegaskan, jika kebakaran lahan dan hutan tersebut disengaja, Polda harus segera mengunggap pelakunya. "Ya saya dengar demikian (lahan dan hutan sengaja dibakar). Jika benar demikian, itu kewenangan polisi untuk menindak tegas dan menangkap pelaku," katanya.

HBA menambahkan, laporan yang dia terima dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Jambi, kondisi udara di Jambi hari Kamis, 8 September 2011 mencapai 166 mickrogram per meter kubik udara. Sedangkan Hari Jumat (9/9) atau kemarin, meningkat menjadi 223 mickrogram per meter kubik udara. Menurut HBA, kondisi ini sudah semakin tidak sehat.

Sedangkan data dari BLHD Provinsi Jambi, Indeks Standar Pencemaran Udara (ISPU) komulatif mencapai 223 Polution Standar Indeks (PSI). Angka ini jauh meningkat dibandingkan sehari sebelumnya. Pada pukul 01.00 dini hari kemarin hingga pukul 06.00, ISPU berkisar 139 PSI hingga 156 PSI. Pada pukul 07.00 ISPU meningkat menajdi 158 PSI.

Kemudian, pada siang hari ISPU semakin naik. Pada pukul 12.00 tercatat 178 PSI, pukul 13.00 181 PSI. Selanjutnya, pukul 14.00 hingga pukul 17.00 ISPU berkisar 183 PSI, 184 PSI, 186 PSI dan 188 PSI.

JAMBI - Dugaan kebakaran lahan dan hutan yang marak terjadi di beberapa daerah Jambi saat ini yang disengaja, dibenarkan oleh Kepala Badan Konservasi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News