Kombes Audie Latuheru Kenang Saat Terjadi Konflik di Timor Leste: Hari Itu Pembunuhan di Mana-mana

Kombes Audie Latuheru Kenang Saat Terjadi Konflik di Timor Leste: Hari Itu Pembunuhan di Mana-mana
Kapolres Jakarta Barat Kombes Polisi Audie Latuheru. Foto: Antara/Devi Nindy

jpnn.com, JAKARTA - Kapolres Jakarta Barat Kombes Polisi Audie Latuheru punya cara hidup yang cukup unik.

Bagi dia, hal-hal yang bermula dari keisengannya mempelajari sesuatu, dapat menjadi bekal menghadapi tantangan dalam kehidupan.

Termasuk saat menjadi polisi yang harus serba bisa dalam segala hal dimanapun ditugaskan. Mau tidak mau, Audie menuntut diri menjadi serba tahu dan serba bisa.

Karena itu dia belajar apa saja, mulai dari belajar animasi 3D sampai memasak. Sebelum jadi polisi, dia suka hal-hal yang bersifat menantang.

Dia biasa ikut berburu hewan bersama bapaknya sejak umur enam tahun dan itu risikonya besar sekali.

"Saya senang sekali ketika ada sesuatu yang menegangkan," ujar pria asli Merauke kelahiran 24 Januari 1972 itu.

Setelah lulus dari taruna Angkatan Bersenjata Republik Indonesia (AKABRI) pada 1996, pilihan hidupnya jatuh pada Korps Brimob Polri.

Dalam kesatuannya, Audie diwajibkan memiliki keterampilan terjun payung dan memiliki wajib terjun sebanyak 12 kali untuk mendapat sertifikat.

Ini kisah perjalanan karier Kapolres Jakarta Barat Kombes Pol Audie Latuheru, senang dengan sesuatu yang menegangkan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News