Komedi Stand-Up dengan 86 Gelak dan Tepuk

Komedi Stand-Up dengan 86 Gelak dan Tepuk
Komedi Stand-Up dengan 86 Gelak dan Tepuk

Satu per satu calon presiden yang sudah mengumumkan pencalonannya dia serang habis dengan humornya. Bukan hanya yang berasal dari Partai Republik, tapi juga Partai Demokrat. Termasuk Hillary Clinton. Bahkan lengkap dengan menampilkan karikaturnya di layar lebar dalam forum itu.

"Saya punya teman yang baru beberapa minggu lalu mendapat uang jutaan dolar, tapi sekarang hidup di gerobak di Iowa sana," kata Obama.

Yang dimaksud tentu Hillary. Dia memang lagi dihebohkan soal cara pengumpulan dananya dari luar negeri yang sampai jutaan dolar, yang dihubungkan dengan jabatan lamanya sebagai menteri luar negeri. Soal gerobak, itu terlontar karena Hillary baru mengumumkan akan tinggal di Iowa selama persiapan kampanye pertama dan di Iowa akan tinggal di gerobak mobil ala Amerika.

Calon kuat presiden dari Partai Republik Ted Cruz, yang sekarang menjabat gubernur Wisconsin, dijadikan bahan lawakan karena dalam isu perubahan iklim menganggap dirinya seperti Galileo. "Ini salah besar," kata Obama. "Galileo itu percaya bahwa bumilah yang mengitari matahari, sedang Cruz hanya percaya bahwa bumilah yang mengitari dirinya."

Rupanya Obama juga "balas dendam". Itu terkait dengan diragukannya keamerikaan dan kekristenannya dulu. Maka, Jeb Bush, adik George Bush dan mantan gubernur Florida yang merupakan calon kuat dari Partai Republik, sasaran berikutnya. Sebab, Jeb Bush pernah teledor menulis "Spanyol" dalam kolom isian mengenai keturunannya. Apalagi, istri Jeb Bush memang keturunan Spanyol.

Anggota kongres yang belum lama ini berkirim surat ke Iran juga jadi sasaran. Yakni, mereka yang menentang langkah Obama untuk negosiasi nuklir dengan Iran. Obama menganggap pengiriman surat itu melanggar ketatanegaraan. Negosiasi tersebut urusan presiden (eksekutif), bukan kongres. Demikian juga mengenai anggota kongres yang pernah bikin pernyataan "Jangan ada yang mau menjadi tentara sebelum orang konservatif yang terpilih menjadi presiden".

"Bayangkan nanti kalau ada 47 ayatullah kirim surat ke kita untuk memberi tahu kita tentang aturan ketatanegaraan yang benar di Amerika."

Obama juga balas menyasar anggota kongres yang menyebutnya sebagai presiden yang akan membawa Amerika menuju kiamat seperti yang disebut dalam kitab suci. "Wow, ini (kalau benar) hebat. Tidak pernah dilakukan oleh presiden siapa pun, termasuk oleh Washington atau Lincoln sekalipun. Ini warisan hebat," katanya, santai.

KITA tahu Gus Dur adalah humoris sejati. Presiden Amerika umumnya juga humoris. Tapi, baru kali ini ada presiden yang dalam pidato resminya yang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News