Komunitas Pemulung Siap Kawal Suara Prabowo-Hatta di TPS

jpnn.com - MAKASSAR - Komunitas pemulung di kota Makassar menyatakan sikap resminya mendukung pasangan Prabowo Subianto – Hatta Rajasa yang akan bertarung dalam pilpres, 9 Juli mendatang.
Ketua Komunitas Pemulung Makassar, Hamzah Hamid mengatakan, seluruh pemulung di Makassar tentunya sudah menyatakan sikap menyumbangkan dukungan suara ke capres dan cawapres yang bervisi membawa bangsa menjadi bermartabat di mata bangsa lain.
"Kita akan menangkan Prabowo-Hatta di Makassar dengan mengerahkan seluruh kekuatan yang ada. Pemulung di Makassar sendiri berjumlah 2.000 Kepala Keluarga (KK), dan itu semuanya akan bergerak," kata Hamzah di gedung DPRD Makassar, Jumat (20/6).
Legislator Makassar ini juga meyakini bahwa kepemimpinan Prabowo – Hatta akan membawa kesejahteraan bagi rakyat Indonesia khususnya pemulung sesuai dengan harkat dan martabat bangsa Indonesia. Dia juga menyatakan bahwa pemulung di kota Makassar siap menjadi saksi di TPS masing-masing serta siap mengawal suara Prabowo – Hatta dengan sebaik-baiknya.
Terpisah, Ketua Dewan Pengarah Relawan Baret Merah, Adi Rasyid Ali juga optimis capres dan cawapres Prabowo- Hatta akan menang di Makassar. "Kita optimis Prabowo-Hatta menang di Makassar," singkatnya.
Relawan Baret Merah sendiri, lanjut dia, akan terus bekerja dengan maksimal mendulang dukungan suara untuk Prabowo- Hatta. "Pokoknya kita optimislah menangkan Prabowo-Hatta di sini bersama teman-teman pemulung. Kita lihat saja nanti," tukasnya.(eka/war/b)
MAKASSAR - Komunitas pemulung di kota Makassar menyatakan sikap resminya mendukung pasangan Prabowo Subianto – Hatta Rajasa yang akan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Robert Kardinal Sebut Masyarakat Papua Kecewa dengan Pelaksanaan Pemekaran
- Kontroversi Mutasi Letjen Kunto, Pengamat Militer Bicara Matahari Kembar
- Cuti Petahana di PSU Pilkada Banggai Disorot, Diduga Tak Pernah Ada
- Hidayat Nur Wahid Serukan Konsistensi Perjuangkan Palestina Merdeka di Milad ke-23 PKS
- Bahlil: AMPI di Bawah Ketum Jerry Memiliki Posisi Strategis di Golkar
- Beri Kuliah Program Doktor, Bamsoet Ingatkan Pentingnya Keseimbangan Demokrasi dan Hukum