Kontrak Baru! MU Ikat Jose Mourinho Sampai 2020, Bisa Lebih

jpnn.com, MANCHESTER - Manchester United mengumumkan perpanjangan kontrak sang pelatih Jose Mourinho.
Pelatih kelahiran Setubal, Portugal 54 tahun yang lalu itu kini terikat kontrak sampai 2020, dengan opsi perpanjangan di tahun bearikutnya.
Sebelumnya, masa bakti Mourinho di MU akan berakhir 2019. Nah, belakangan, sejumlah rumor menghubungkan Mou dengan Paris Saint-Germain.
Namun kini MU sudah mempertegas. "Jose telah mencapai banyak hal sebagai manajer Manchester United dan saya senang bahwa dia telah setuju untuk memperpanjang komitmennya sampai setidaknya 2020," ujar vice-chairman MU, Ed Woodward di laman resmi klub.
Mourinho pun tak kalah senang. Pria yang direkrut MU dari Chelsea pada 2016 ini merasa terhormat.
"Saya benar-benar merasa terhormat dan bangga menjadi manajer Manchester United. Saya senang klub percaya bahwa saya adalah manajer yang tepat untuk klub hebat ini," tutur Mourinho. (adk/jpnn)
Jose Mourinho merasa terhormat Manchester United percaya bahwa dia adalah manajer yang tepat untuk tim seperti MU.
Redaktur & Reporter : Adek
- MU Menang 3-0 Atas Athletic Bilbao, Ruben Amorim: Ini Belum Selesai
- Athletic Bilbao vs Manchester United: Setan Merah Mimpi Buruk Klub Asal Basque
- Liverpool Menyamai MU, Punya 20 Gelar Liga Inggris
- Taklukkan Lyon, MU Melaju ke Semifinal Liga Europa
- Semifinal Liga Europa: MU Kembali Berjodoh dengan Tim Asal Basque
- Liga Europa: Catatan Unik Manchester United Setelah Masuk Semifinal