KPK Segel Mobil Luthfi Di Kantor PKS

KPK Segel Mobil Luthfi Di Kantor PKS
KPK Segel Mobil Luthfi Di Kantor PKS
JAKARTA -- Pengembangan kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian dan Tindak Pidana Pencucian Uang, dengan tersangka bekas Presiden Partai Keadilan Sejahtera, Luthfi Hasan Ishaaq, terus dilakukan Komisi Pemberantasan Korupsi.

Lembaga antikorupsi ini, Senin (6/5), menyegel aset yang diduga terkait dengan Luthfi Hasan. "Penyidik KPK Senin malam telah melakukan penyegelan mobil diduga terkait dengan tersangka LHI," ujar Juru Bicara KPK, Johan Budi, Selasa (7/5).

Dijelaskan Johan, mobil yang disegel itu ada tiga unit. Yakni, VW Carravelle berplat nomor B 948 RFS, Mazda CX9 berplat nomor B 2 MDF, serta Toyota Fortuner berplat B 544 RFS.

"Posisi mobil sedang berada di kantor DPP PKS. Mobil mobil tersebut diduga terkait dengan tersangka LHI," kata Johan Budi.

JAKARTA -- Pengembangan kasus dugaan suap pengurusan kuota impor daging sapi di Kementerian Pertanian dan Tindak Pidana Pencucian Uang, dengan tersangka

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News