KSPSI Rayakan HUT Ke-47, Andi Gani: Kami Loyalis Presiden Jokowi, Tetapi..

KSPSI Rayakan HUT Ke-47, Andi Gani: Kami Loyalis Presiden Jokowi, Tetapi..
Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) merayakan hari jadinya yang ke-47 di Balai Sarbini, Jakarta, Sabtu (22/1). Foto IST

jpnn.com, JAKARTA - Ribuan buruh yang tergabung dalam Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) merayakan hari jadinya yang ke-47 di Balai Sarbini, Jakarta, Sabtu (22/1).

Presiden KSPSI Andi Gani Nena Wea menyatakan sebagai konfederasi buruh terbesar di Indonesia, pihaknya tetap lantang membela hak-hak buruh.

Menurutnya, KSPSI memang dikenal dekat dengan pemerintah karena telah menjadi pendukung Presiden Jokowi sejak maju Pilgub DKI di 2012, Pilpres 2014 dan Pilpres 2019.

"Kami loyalis Presiden Jokowi tapi tidak hilang kiritisnya. Terbukti, walaupun Presiden Komisaris BUMN, saya tetap memimpin buruh untuk turun ke jalan mengkritisi Omnibus Law Cipta Kerja di DPR belum lama ini," tegasnya.

Andi yakin Presiden Jokowi dan Menaker Ida Fauziyah mendengar kegelisahan yang disampaikan buruh dalam Omnibus Law Cipta Kerja.

"Saya yakin Pak Jokowi mengerti ini. Memahami kalau berbeda pendapat tidak akan membuat kami bermusuhan. Tapi, jangan pernah meninggalkan buruh Indonesia," tutur Andi.

Dalam kesempatan tersebut, pria yang juga menjadi pimpinan konfederasi buruh ASEAN (ATUC) ini meminta doa dan dukungnya untuk berjuang di DPR melakukan dialog dengan berbagai fraksi memecahkan masalah yang ada di Omnibus Law Cipta Kerja.

"Kami bertarung gagasan nanti di parlemen. Berjuang sekuat-kuatnya di jalan tapi tetap harus elegan," ucapnya.

KSPSI memang dikenal dekat dengan pemerintah karena telah menjadi pendukung Presiden Jokowi sejak maju Pilgub DKI di 2012, Pilpres 2014 dan Pilpres 2019.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News