Kunker di Bali, Puan Tanam Padi Bareng Petani dan Borong Sayur Mayur

Kunker di Bali, Puan Tanam Padi Bareng Petani dan Borong Sayur Mayur
Ketua DPR RI Puan Maharani saat kunker ikut menanam padi bareng petani di Desa Adat Sedang, Abiansamel, Badung, Rabu (28/9/2022). Foto: Humas DPR RI

Ketua Kelompok Tani/Subak Pasekan Desa Sedang, Agus Gede Widita mengungkap pertanian di daerahnya saat ini kembali bangkit sebagai dampak positif dari pandemi Covid-19.

Sebab setelah pariwisata Bali terpuruk akibat Covid-19, masyarakat yang sebelum pandemi bekerja di sektor pariwisata akhirnya kembali ke kampung untuk bertani.

“Hasilnya ketahanan pangan meningkat, membantu perekonomian warga dari hasil-hasil pertanian. Mudah-mudahan dengan Mbak Puan Maharani menanam, rakyat akan memanen lebih banyak lagi,” terang Agus.

Setelah menanam padi, Puan lalu meninjau pameran UMKM hasil produksi pertanian setempat, mulai dari sayuran, padi, hingga beras.

Dia pun memuji hasil pertanian Desa Sedang, apalagi sayur-sayurannya terlihat sangat bagus.

“Sayuran di sini seger-seger dan besar-besar,” ujar Puan sambil memborong produk hasil pertanian yang dipamerkan seperti kacang merah, terong, dan timun.

Seusai meninjau pameran hasil tani, perempuan pertama yang menjabat sebagai Ketua DPR RI itu berdialog dengan warga.

Ada lebih dari 2.000 warga yang hadir dalam dialog bersama Puan.

Puan lalu meninjau pameran UMKM hasil produksi pertanian setempat, mulai dari sayuran, padi, hingga beras.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News