Ladeni Indonesia, Filipina Janjikan Kejutan

jpnn.com - JAKARTA -- Kalah telak 0-4 di pertandingan perdana di grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 tidak membuat Filipina menyerah begitu saja. Apalagi lawan yang mengalahkan mereka di pertandingan perdana adalah Korea Selatan, tim yang menjadi favorit juara di grup ini.
Filipina sudah menatap pertandingan kedua melawan Indonesia, Kamis (10/10) besok malam, dengan cukup positif. Tim yang diarsiteki Marlon Manos Maro bertekad membuat kejutan atas Indonesia.
"Kami akan berjuang maksimal melawan Indonesia. Mudah-mudahan bisa cetak gol lawan Indonesia," kata Marlon Manos Maro, di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan Jakarta, Selasa (8/10) malam.
Marlon mengaku sudah melihat kekuatan Indonesia di AFF Cup lalu. Menurutnya, sebagai tim juara, Indonesia memperlihatkan permainan yang sangat baik.
"Saya selalu menyaksikan pertandingan Indonesia. Mereka punya tim yang baik," ungkapnya. (abu/jpnn)
JAKARTA -- Kalah telak 0-4 di pertandingan perdana di grup G Kualifikasi Piala Asia U-19 tidak membuat Filipina menyerah begitu saja. Apalagi lawan
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Wahai Bobotoh, KDM Menyiapkan Pesta Persib Juara Liga 1, Diawali Konvoi dari Gedung Sate
- Juara Liga 1, Persib, Pemain, dan Pelatih Masuk Buku Sejarah, Simak di Sini
- Ternyata Persib Bandung Belum Mematahkan Rekor Bali United
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1
- Persib Bandung Juara Back to Back, Legenda Ghana Turut Bersukacita