Keluarga Kerajaan Inggris

Lady Di Akan Kembali ke Kensington Palace

Lady Di Akan Kembali ke Kensington Palace
Lady Diana. Foto: The Sun

jpnn.com, LONDON - Dua tahun lagi Putri Diana alias Lady Di kembali hadir di Kensington Palace, istana yang menjadi tempat tinggalnya semasa hidup dulu. Ibunda Pangeran William dan Pangeran Harry itu akan ’’hidup’’ dalam bentuk patung.

Kemarin, Minggu (10/12) pengumuman tersebut disampaikan William dan Harry secara tertulis.

’’(Patung, Red) itu akan menjadi persembahan bagi ibu kami,’’ terang kakak beradik putra Pangeran Charles dan mendiang Lady Di tersebut sebagaimana dilansir Associated Press.

Untuk menghidupkan kembali sosok ibu yang sangat mereka cintai, William dan Harry menunjuk seniman kenamaan Inggris Ian Rank-Broadley. Sang pematung punya waktu sampai 2019 untuk menyempurnakan kreasinya.

Januari lalu sebenarnya William dan Harry sudah berbicara tentang patung sang ibu. Mereka berencana mengabadikan sosok Lady Di dalam bentuk patung istimewa yang pembuatannya dimulai tahun ini.

Sebab, tahun ini genap dua dekade Lady Di meninggal. Perempuan yang welas asih dan disayangi semua orang itu meninggal dalam kecelakaan maut di Prancis. Saat itu usianya 36 tahun.

’’Kami sangat tersentuh dengan banyaknya kalimat indah dan kenangan manis yang masyarakat bagikan tentang ibu kami selama beberapa bulan terakhir. Kami sangat tersentuh karena ternyata karya ibu kami masih dirasakan semua orang di seluruh dunia meskipun beliau meninggal 20 tahun lalu,’’ demikian bunyi pernyataan tertulis Wiliam dan Harry soal latar belakang pembuatan patung sang ibu.

Penunjukkan Rank-Broadley pun tidak dilakukan sembarangan. William dan Harry lebih dulu melakukan riset dan survei sebelum akhirnya mempercayakan patung Lady Di di tangan pematung 65 tahun tersebut.

Untuk menghidupkan kembali sosok ibu yang sangat mereka cintai, William dan Harry menunjuk seniman kenamaan Inggris

Sumber Jawa Pos

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News