LeBron Gila! Lakers Juara Wilayah Barat NBA

jpnn.com, ORLANDO - LA Lakers lolos ke Final NBA pertama mereka dalam satu dekade setelah menekuk Denver Nuggets 4-1 dalam final Wilayah Barat.
Lakers memastikan kemenangan atas Nuggets pada gim kelima, yang digelar di 'gelembung NBA' di Orlando, Minggu (27/9) siang WIB.
Tim sarat bintang asal Los Angeles itu menang 117-107.
Superstar Lakers LeBron James membukukan triple point; 38 poin, 16 rebound, dan sepuluh assist.
???? @KingJames takes over for 9 straight points down the stretch ??@Lakers advance to the #NBAFinals presented by YouTube TV! #LakeShow pic.twitter.com/OuKDE5VFnn — NBA (@NBA) September 27, 2020
Khusus buat James, ini merupakan final NBA ke-10.
Selain James, poin Lakers dalam gim kelima tadi antara lain bersumber dari Anthony Davis 27 poin, Danny Green sebelas poin, Alex Caruso juga sebelas poin.
LA Lakers masih menunggu pemenang duel di wilayah Timur antara Miami Heat versus Boston Celtics.
- LA Lakers Gagal Tembus Semifinal NBA Playoffs Barat
- NBA Playoffs: LA Lakers di Ujung Tanduk
- Darah Mewarnai Kemenangan LA Lakers di Gim 2 Babak Pertama NBA Playoffs
- LA Lakers Hancur Lebur di Gim 1 Babak Pertama NBA Playoffs
- Hasil NBA Playoffs: Nuggets Pukul Clippers, Pacers Hantam Bucks
- Luka Doncic Pindah ke LA Lakers