Lestari Moerdijat: Indonesia Butuh Kearsipan Nasional yang Tangguh dan Lengkap

Lestari Moerdijat: Indonesia Butuh Kearsipan Nasional yang Tangguh dan Lengkap
Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat. Foto: Humas MPR RI

Inspirasi dari perjuangan Ratu Kalinyamat, menurut Rerie yang juga anggota Komisi X DPR RI dari Dapil II Jawa Tengah itu diharapkan mampu mendorong peningkatan peran perempuan di kawasan maritim Indonesia.

Menurut Anggota Majelis Tinggi Partai NasDem itu, kendala kearsipan nasional yang minim data untuk mendukung sejumlah fakta sejarah tersebut harus mampu diatasi oleh semua pihak lewat berbagai cara.

Salah satunya melalui keberpihakan anggaran untuk membangun kearsipan dan perpustakaan nasional yang kuat.

Sebab, Rerie menegaskan kearsipan nasional yang lengkap dan kuat berpotensi menyelamatkan banyak hal lewat catatan-catatan sejarah otentik yang mampu menginspirasi setiap anak bangsa dalam melaksanakan pembangunan. (mrk/jpnn)

Wakil Ketua MPR Lestari Moerdijat menegaskan Indonesia membutuhkan kearsipan nasional yang tangguh demi mewujudkan cita-cita bangsa


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News