Lestarikan Budaya Sumsel Lewat Pagelaran Seni Akbar Secara Virtual

Lestarikan Budaya Sumsel Lewat Pagelaran Seni Akbar Secara Virtual
Pertunjukan Wayang Palembang turut menyemarakkan pagelaran seni akbar yang dilaksanakan Ikatan Bujang Gadis Kampus Sumatera Selatan (IBGKSS), Minggu (22/8). Foto: Panitia Acara IBGKSS

Selain itu juga disemarakkan dengan penampilan kesenian Nenggung Mato, parade pakaian motif jumputan karya KKD.

Acara disudahi dengan pemutaran film pendek berjudul “Nyelik Budayo” oleh IBGKSS.

Ferdy juga menyampaikan, pihaknya juga menyelenggarakan CINDO challenge yang masih berlangsung di akun Tiktok @bgksumsel.

Dalam challenge ini, peserta diajak untuk pantun bersambut dengan berduet.

“Pemenang CINDO challenge akan mendapatkan hadiah menarik dari sponsor yang telah mendukung kegiatan ini,” jelasnya.

Dia berharap melalui kegiatan ini dapat menjadi inspirasi generasi muda untuk membangun kelestarian budaya Sumsel. (mar1/jpnn)

Pagelaran seni akbar secara virtual yang dilaksanakan Ikatan Bujang Gadis Kampus Sumatera Selatan (IBGKSS) mengusung tema Kebudayaan Sumsel.


Redaktur & Reporter : Sutresno Wahyudi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News