Libatkan 99 Buyer dari 24 Negara, Business Matching BRI Catatkan Nilai Kontrak Pembelian Hingga USD 59 Juta

Libatkan 99 Buyer dari 24 Negara, Business Matching BRI Catatkan Nilai Kontrak Pembelian Hingga USD 59 Juta
Acara puncak BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2020 pada Minggu (13/12). Foto dok BRI

jpnn.com, JAKARTA - BRI UMKM EXPO(RT) BRILIANPRENEUR 2020 yang digelar PT Bank Rakyat Indonesia (BRI) sukses mencatatkan kontrak pembelian barang UMKM lebih dari USD 59 juta, yang melibatkan 99 buyer dari 24 Negara.

Pencapaian ini meningkat signifikan dibandingkan pencapaian tahun lalu sebesar USD 33 juta.

“Ini merupakan keberhasilan BRI dalam memanfaatkan kondisi normal baru dengan cara kerja yang lebih efisien dan menghasilkan pencapaian yang lebih tinggi, ditunjukkan dengan peningkatan volume transaksi yang signifikan yang melibatkan 99 calon pembeli berasal dari Amerika Serikat, Uni Eropa, Timur Tengah, Jepang, dan Australia," ujar Direktur Utama BRI Sunarso.

Di mana BRI menunjukan konsistensinya dalam mendampingi UMKM untuk bisa naik kelas dengan go digital dan go global.

Pembinaan dan pemberdayaan UMKM yang berkelanjutan ini dilakukan melalui program BRI Inkubasi dengan asistensi untuk pemasaran produk dan ekplorasi market baru berskala global.

Salah satu hal yang dilakukan adalah akselerasi untuk menempatkan UMKM BRI di platform online yang mempunyai cakupan market secara global.

BRI membuktikan bahwa BRI merupakan partner yang tepat untuk memberdayakan UMKM naik kelas dengan Go Digital dan Go Global.

Ditambah lagi dengan dengan jaringan Unit Kerja BRI di luar negeri dan jaringan koresponden BRI yang mencapai lebih dari 1.200 di seluruh dunia menjadi benefit tersendiri untuk BRI dalam memperkenalkan UMKM ke pasar global.

Beberapa produk unggulan pada program Archipelago tersebut merupakan produk dari UMKM binaan Rumah BUMN BRI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News