Lomba Memasak Nasi Goreng, Ajang Sosialisasi Kompor Induksi

Lomba Memasak Nasi Goreng, Ajang Sosialisasi Kompor Induksi
Dari kiri: Komedian Mas Indro, dari Rusia Nikita Ivanov, komedian Mbak Yuni, Ketua Umum APJI Irwan Iden Gobel, peserta dari UK Christopher Agass, dari Malaysia Har Man Ahmad, pemain sitkom TOP Bang Kasman. Foto: Ist for JPNN

"Kalau menggunakan kompor gas dengan penggunaan kuali, maka saya lebih dapat feel-nya. Jika menggunakan kompor listrik, harus lebih waspada, sebab jika agak terlalu lama proses memasaknya, masakan menjadi matang terbakar, sehingga mempengaruhi hasil masakan," terangnya.

Peserta kompetisi sebagai Sekretaris Kedua dari Kedutaan Besar Rusia di Jakarta, Nikita Ivanov menyatakan, mendukung penggunaan kompor listrik –induksi. Namun, mengingat di sekitar perumahan Kedubes Rusia yang tersedia baru kompor gas, maka dirinya menyatakan, apabila harus berpindah menggunakan kompor listrik, dirinya pasti mendukung perubahan tersebut.

Pemenang kompetisi lainnya, Christopher (Chris) Agass selaku tim ekonomi kantor Kedutaan Besar Inggris di Jakarta, mengemukakan penggunaan kompor induksi – listrik lebih ramah lingkungan dibanding penggunaan kompor gas.

Namun penggunaan kompor listrik lebih lama waktu memasaknya, dibanding menggunakan kompor gas. Begitu juga dalam hal harga, berbeda jauh dibanding apabila menggunakan kompor gas.

Dia yang baru 4 bulan ini berada di Indonesia, menganggap kompetisi memasak nasi goreng ini adalah ide yang bagus, karena melibatkan keterkaitan antara negara-negara yang berbeda, dan kompetisinya berjalan dengan menyenangkan. Dampaknya dirasakan cukup positif dalam rangka mendukung kerjasama perdagangan internasional.

Ketua Umum APJI Irwan Iden Gobel dalam kesempatan tersebut mengatakan, diselenggarakannya Embassy Cooking Competition Indonesian Cuisine ini, bertujuan membangun persahabatan di antara Indonesia dan sejumlah negara lainnya dalam kerangka (format) kuliner.

“Dengan komposisi penilaian 20 persen untuk penyajian makanan, penilaian rasa makanan 50 persen, serta kreativitas dan variasi (hiasan) pada makanan 30 persen, akhirnya dewan juri Chef Ari Galih dan Chef Sabir dari PPJI memutuskan tiga peserta ini memenangkan kompetisi memasak nasi goreng,” jelas Irwan Iden.

Eric Rossi Pryo Nugroho selaku Manager Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan PLN Yogyakarta, usai penyelenggaraan Friday Innovation Night, mengemukakan, kesempatan tersebut digunakan oleh pihak PLN untuk mengenalkan tema besar electrical lifestyle yakni eco living – eco lifestyle – dan eco moving.

Diharapkan secara perlahan masyarakat yang mengetahui sejumlah kelebihan menggunakan kompor induksi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News