Masinton Sebut Perintah Presiden Jokowi Sangat Jelas, Seluruh Menteri Harus Patuh

Masinton Sebut Perintah Presiden Jokowi Sangat Jelas, Seluruh Menteri Harus Patuh
Politikus PDIP Masinton Pasaribu saat berkunjung ke kantor JPNN. Foto: Wenti Ayu/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Politikus PDI Perjuangan (PDIP) Masinton Pasaribu menyebut perintah Presiden Joko Widodo (Jokowi) sangat jelas kepada para menteri saat sidang kabinet di Istana Negara, Jakarta, Senin (9/5) kemarin.

Salah satu di antaranya, kata Masinton, Jokowi menginginkan para menteri bisa komitmen menggelar Pemilu 2024.

"Menyukseskan seluruh tahapan pelaksanaan agenda Pemilu 2024," ujar mantan pendiri Relawan Perjuangan Demokrasi (REPDEM) dalam siaran persnya, Selasa (10/5).

Masinton juga menjabarkan pesan Jokowi kepada para menteri, yakni menanggulangi pandemi dan mengantisipasi gejolak ekonomi global yang berimbas ke tingkat nasional.

Dirinya pun berharap menteri di kabinet Indonesia Maju bisa patuh terhadap perintah Jokowi dan berfokus pada bidang tugas masing-masing. 

"Jangan lompat pagar mengurusi segala hal yang bukan bidang tugasnya," kata Masinton.

Presiden Jokowi mengumpulkan seluruh menteri dan pimpinan lembaga negara dalam Sidang Kabinet Paripurna, Senin kemarin.

Dalam pertemuan di Istana Negara itu, Jokowi menyampaikan sejumlah arahan, antara lain mencakup penanganan pandemi Covid-19 dan gejolak ekonomi global.

Masinton Pasaribu menyebut Presiden Jokowi menginginkan para menteri bisa komitmen menggelar Pemilu 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News