Mekarkan Dua Kabupaten di Papua

Mekarkan Dua Kabupaten di Papua
Mekarkan Dua Kabupaten di Papua
Untuk potensi sumber daya alam, Stevanus menyatakan Muara Digul kaya akan sektor perkebunan dan kehutanan. Bahan baku seperti karet, kulit kayu masohi, dan gambir bisa menjadi sumber pendapatan Muara Digul. "Muara Digul dipersiapkan sejak lama untuk menjadi sebuah kabupaten dengan dicanangkan sebagai kecamatan percontohan," ujarnya.

Bagaimana Admi Korbai? Setali tiga uang. Daerah itu memiliki potensi besar, namun belum dimaksimalkan. Menurut Stevanus, masih terdapat komunitas suku terasing yang terisolasi. Alam dari Admi Korbai masih asri dan memiliki kekayaan melimpah. Stevanus menyebut wilayah Admi Korbai juga memiliki potensi sebagai pengembangan kawasan perbatasan. "Secara tata ruang wilayah nasional merupakan pengembangan wilayah lokal promosi (PWLP)," jelasnya.

Stevanus menyatakan, posisi Kabupaten Mappi yang dulu merupakan pemekaran dari Kabupaten Merauke masih dirasa terlalu luas. Kabupaten Mappi memiliki wilayah 28.516 kilometer persegi. Kabupaten Mappi terdiri atas 15 distrik, 136 kampung, dan 1 kelurahan. "Pendanaan yang terbatas mengakibatkan rentang kendali pemerintah menjadi jauh. Akibatnya, pelayanan kurang optimal," ujarnya memberikan alasan.

Mendengar hal itu, Ganjar menyatakan bahwa usul yang disampaikan tersebut akan terlebih dahulu ditampung. Menurut dia, Komisi II DPR bakal terlebih dahulu melakukan pembahasan terkait persyaratan-persyaratan yang diajukan Kabupaten Mappi. "Sebagai pimpinan, tentu saya tidak bisa memutuskan sendiri," ujarnya. (bay/c4/agm)


JAKARTA - Provinsi Papua dan Papua Barat masih berpeluang untuk menambah daerah otonomi baru (DOB). Sejumlah perwakilan warga Papua kemarin (19/9)


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News