Menaker Ajak Pengusaha Amerika Tingkatkan Investasi di Indonesia

jpnn.com - JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri mengajak para pengusaha Amerika Serikat yang tergabung dalam America-Indonesia Chamber of Commerce (AICC) untuk meningkatkan jumlah investasinya di Indonesia.
“Peningkatan arus investasi para pengusaha Amerika yang bergerak di berbagai bidang diharapkan bisa mendukung pertumbuhan ekonomi dan kesempatan kerja yang ada di Indonesia,” kata Menaker m Hanif Dhakiri di Jakarta, Minggu (5/4).
Permintaan itu disampaikan saat melakukan pertemuan tertutup dengan Mr. Wayne Forrest President AICC di Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) New York Amerika Serikat beberapa hari lalu.
Hanif mengatakan, misi mengurangi pengangguran dan penciptaan lapangan kerja yang lebih luas di berbagai sektor industri memang membutuhkan adanya tambahan investasi yang berasal dari dalam maupuin luar negeri.
“Dengan peningkatan arus investasi yang masuk akan menunjang penciptaan lapangan kerja sekaligus memberikan transfer kemampuan (skill transfer) bagi pekerja di Indonesia,“ jelasnya.
Data Kemnaker menunjukka, tenaga kerja asal Amerika Serikat di Indonesia pada umumnya bekerja pada level jabatan profesional, advisor/consultant, manager, direksi, teknisi, supervisor dan komisaris. Selain itu, mereka juga bekerja untuk di sektor pertanian, industri, perdagangan dan jasa. (fat/jpnn)
JAKARTA - Menteri Ketenagakerjaan M Hanif Dhakiri mengajak para pengusaha Amerika Serikat yang tergabung dalam America-Indonesia Chamber of Commerce
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Ribuan Peserta CFD Meriahkan Acara Rejeki wondr BNI
- Bank Raya Dukung Skolari Tumbuh dan Mengelola Keuangan Komunitas Lebih Baik
- SP JICT: May Day 2025 Momentum Reformasi Tata Kelola Pelabuhan Nasional
- Bank Mandiri dan KJRI Penang Gelar Mandiri Sahabatku untuk Memacu Kewirausahaan PMI
- KBA Garmin Menghadirkan Teknologi Navigasi hingga Multimedia untuk Pengalaman Sempurna
- Muhammad Akbar Melantik Tiga Pejabat di Lingkungan PT Krakatau Steel