Mengharukan, Nisa Langsung Menangis

Mengharukan, Nisa Langsung Menangis
Nisa tak berhenti menangis saat mendapat handy cycle dari ITK di SMP 22 Samarinda, Rabu (4/1). Foto: SAIPUL ANWAR/KALTIM POST/JPNN.com

Nisa yang tidak terlalu banyak bicara ini, hanya bisa berterima kasih kepada ITK yang sudah peduli kepadanya. Bahkan saat mencoba handy cycle dia tidak berhenti menangis.

“Saya tidak perlu khawatir saat usia bertambah dewasa, ibu tidak perlu susah payah mendorong kursi roda yang semakin hari semakin berat. Saya juga sudah bisa bepergian sendiri, walaupun belum terbiasa memakai handy cycle. Lama-kelamaan juga akan terbiasa,” ujarnya.

Salah satu sahabat Nisa di SMP 22, Aulia mengatakan, handy cycle akan membantu Nisa melakukan kegiatan di sekolah.

“Nisa sangat sabar. Semoga dengan adanya kursi roda yang baru, dia sudah bisa ikut ke kantin bersama kami. Karena selama ini dia hanya menitip untuk dibelikan, tidak pernah pergi sendiri,” ujarnya.

Ditemui bersamaan, dosen Jurusan Teknik Mesin ITK Handhimas Dwi Haryono mengatakan, pengerjaan handy cycle perlu waktu sekitar dua pekan. Sejak terbitnya berita tentang Nisa di Kaltim Post, pihaknya sudah berencana membuatkan handy cycle, namun keterbatasan dana.

Padahal awalnya mau membuatkan yang elektrik, jadi ada lampu sein dan lainnya. Namun, hal itu memerlukan dana yang cukup besar.

Untuk itu dibuatlah yang manual dengan dana dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) ITK yang diketuai Subchan.

“Handy cycle bisa menampung hingga berat 100 kilogram. Sehingga bisa digunakan Nisa hingga dewasa,” ujarnya.

JPNN.com – Nisa menyandang tunadaksa sejak kecil. Namun, semangatnya untuk bersekolah cukup tinggi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News