Mengintip Keunggulan Apartemen Skandinavia di Tangerang

Mengintip Keunggulan Apartemen Skandinavia di Tangerang
Skandinavia menggelar open house dengan penawaran terbatas yang dibalut tema menarik menjelang serah terima apartemen periode pertama pada Desember 2018. Foto: Skandinavia

jpnn.com, TANGERANG - Pembangunan fasad Apartemen Skandinavia di Tangerang, Banten, sudah mencapai 95 persen per April 2018.

Perkembangan itu termasuk pembangunan bagian podium yang terdapat swimming pool, fitness center, dan guests lounge.

Pembangunan ditargetkan selesai pada Mei 2018 dan segera dilanjutkan dengan finishing.

“Hari ini kami umumkan penjualan relatif baik dan stabil. Penjualan lebih dari 30 unit setiap bulan. Padahal, banyak yang bilang kita sedang memasuki periode ketidakpastian menunggu stabilitas politik terjadi satu tahun lagi. Sebaliknya, ada kepercayaan publik yang kami lihat,” tutur Marketing Director Skandinavia Norman Eka Saputra, Sabtu (5/5).

Norman menambahkan, kesiapan bangunan sudah di level 85 persen. Aspek mechanical engineers (ME) sudah pada tahap 80 persen dan fasad 95 persen.

“Arsitektur masih 50 persen karena merupakan bagian kulit dan di dalam interior. Ini seharusnya cepat pengerjaannya,” ucap Norman.

Apartemen Skandinavia sendiri menawarkan berbagai fasilitas menawan kepada penghuni.

Berbagai tenant food and beverages ternama seperti QQ Kopitiam, Starbucks dan Bakmi GM akan bergabung di area One Park dan Premium Office yang tepat berada di bawah hunian.

Pembangunan fasad Apartemen Skandinavia di Tangerang, Banten, sudah mencapai 95 persen per April 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News