Menpora Ingin Billy Mambrasar Ikut Promosikan PON 2020 Papua

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali bersama Staf Khusus Bidang Kreativitas dan Inovasi Kaum Milenial Alia Noorayu Laksono menerima kunjungan dari Staf Khusus Presiden Joko Widodo, Billy Mambrasar di Lantai 10, Kantor Kemenpora, Jakarta, Jumat (28/2).
Pertemuan ini membahas Pekan Olahraga Nasional (PON) 2020 di Papua.
Dalam kesempatan itu, Menpora optimistis pelaksanaan pesta olahraga tanah air yang ke-20 tersebut berjalan dengan sukses, aman, dan lancar.
Selain itu, Menpora juga memuji venue yang akan dipakai dalam PON nantinya. “Saya yakin Papua mampu menjadi tuan rumah yang baik. Kami terus mengampanyekan PON di Papua. Apalagi saya minggu lalu, di acara CFD antinarkoba juga mengampanyekan PON. Begitu juga di sini,” kata Menpora.
Menpora ingin Staf Khusus Billy juga ikut menjadi bagian dalam hal mempromosikan PON di Papua, termasuk juga venuenya. Menpora menuturkan, venue-venue yang menjadi lokasi pertandingan untuk PON luar biasa bagusnya. Termasuk juga Stadion Papua Bangkit hingga Arena Akuatik.
“Venue-venue di sana sangat baik, bagus, standar internasional. Stadion Papua Bangkit itu sangat luar biasa, fasilitasnya baik, kursi single seat, dan juga rumputnya juga sangat bagus, demikian juga Arena Akuatiknya. Venue-venue lainnya juga ya, mewah,” jelas Menpora.
Sementara itu, Staf Khusus Presiden Joko Widodo, Billy juga mengatakan hal yang sama. Dia ingin PON 2020 di Papua berlangsung dengan sukses, aman, dan lancar.
Billy juga mendorong anak-anak di Papua terus berkarya. Kemudian, dia juga ingin Papua terus melahirkan atlet-atlet yang berprestasi. “Terima kasih, semoga PON berjalan dengan sukses. Kita juga ingin anak-anak Papua bisa menciptakan karya yang baik. Dan, juga Papua bisa terus melahirkan atlet-atlet,” katanya. (*/jpnn)
Menpora Zainudin Amali menerima kunjungan Billy Mambrasar, untuk membahas perkembangan PON 2020.
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Billy Mambrasar Tepis Isu Yayasannya Dapat Kemudahan Menggarap Program MBG
- Peringati HUT Ke-91, GP Ansor Gelar Gowes 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
- Menpora Dito dan Wamenpora Taufik Hidayat Kompak Hadiri Open House di Istana Negara
- Rayakan HUT ke-80 RI, Menpora Dito Sambut Baik Penyelenggaraan Merdeka Marathon
- Presiden Bersama Tokoh Penting Hadir Memberikan Semangat untuk Timnas Indonesia
- Pemkot Tegal Ingin Bangun Sport Center, Kemenpora Beri Surat Rekomendasi Dukungan