Mentan SYL Berikan Kunci Sukses Kepada 1.258 Mahasiswa Politeknik Kementan

Mentan SYL Berikan Kunci Sukses Kepada 1.258 Mahasiswa Politeknik Kementan
Mentan Syahrul Yasin Limpo bersama dengan Kepala Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian, Dedi Nursyamsi. Foto: dok Humas Kementan

“Pertama fokus belajar yang baik di Polbangtan agar terampil dan menjadi petani milenial dan wirausaha andal. Belajar dari teori dan konsep serta jangan malu untuk belajar dari pengalaman dan kesuksesan orang lain,” kata Mentan SYL.

Kedua, memiliki cita-cita, impian, harapan, dan visi untuk mencapainya.

Ketiga, jujur jangan suka berbohong dalam segala hal. Keempat, tingkatkan kepedulian terhadap sesama serta berlaku sesuai dengan budaya dan etika yang berlaku.

“Kelima atau yang terakhir, disiplin jangan sia-siakan kesempatan ini,” kata Mentan SYL.

Mantan Gubernur Sulawesi Selatan ini jug menyempatkan diri untuk menyapa dan berdialog secara virtual dengan beberapa mahasiswa dari Polbangtan Bogor, Polbangtan Manokwari, Polbangtan YoMa dan Polbangtan Medan.

“Mari jadikan Polbangtan dan PEPI sebagai pendidikan vokasi berkelas nasional hingga internasional. Saya tunggu kalian menjadi pemuda-pemuda yang memiliki frame akademik intelektual yang baik, memiliki agenda-agenda manajemen pertanian yang kuat, sekaligus orang yang berkarakter nasionalis,” ujar Mentan SYL.

Saphira mahasiswa baru Polbangtan Medan mengungkapkan rasa bahagia dan haru dapat berbicara langsung dengan Mentan walau secara virutal.

“Saya ingin menjadi orang berhasil yang bisa membanggakan orang tua dan bermanfaat bagi masyarakat sekitar dengan dedikasi saya di sektor pertanian,” ungkap Saphira.

Mentan Syahrul Yasin Limpo berharap para mahasiswa bisa memajukan pertanian Indonesia di masa mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News