Menyikapi Potensi Perang Informasi di Tahun Politik, LPOI Lakukan Ini

Menyikapi Potensi Perang Informasi di Tahun Politik, LPOI Lakukan Ini
Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok untuk Indonesia, Deputi VII Badan Intelijen Negara DR. Wawan Hari Purwanto, dan Direktur Pencegahan BNPT Brigjend Pol. Ahmad Nur Wahid menjadi pembicara pada acara “International Media Training for Muslim Journalist” yang diselenggarakan pembukaannya di Pesantren Al Tsaqofah tanggal 31 Januari 2022-1 Januari 2023. Foto: Dok. LPOI

jpnn.com, JAKARTA - Tahun politik telah datang. Tahun 2023 telah dimulai. Gegap gempita kompetisi para politikus dan partai politik mulai berdetak.

Berbagai manuver akan segera menghangatkan “Susana kebangsaan”. Hiruk pikuk berita dan serbuan berbagai narasi mulai memenuhi ruang stereotip publik. Polarisasi pemberitaan dan “Perang Informasi” telah datang mengancam.

Profesor Dr. Kiai Said Aqil selaku pimpinan Lembaga Persahabatan Ormas Islam (LPOI) menyampaikan tahun politik telah datang, kompetisi para politikus dan partai politik mulai berjalan.

“Kami memprediksi berbagai manuver akan segera menghangat. Kita yang cinta tanah air harus segera bergerak,” kata Kiai Said yang juga Pimpinan Pesantren Al Tsaqofah, Ciganjur ini pada Minggu (1/1/2023).

LPOI, menurut Kiai Said, melakukan mitigasi sosial sebagai upaya peningkatan kewaspadaan dan kesiapsiagaan nasioanal.

LPOI menggelar konsolidasi media dan jurnalis muslim untuk membangun benteng pertahanan informasi dan digital, yang dikemas dalam acara “International Media Training for Muslim Journalist” yang diselenggarakan pembukaannya di Pesantren Al Tsaqofah tanggal 31 Januari.

Tampak hadir dalam acara ini di antaranya Duta Besar Republik Rakyat Tiongkok untuk Indonesia, Deputi VII Badan Intelijen Negara DR. Wawan Hari Purwanto, dan Direktur Pencegahan BNPT Brigjend Pol. Ahmad Nur Wahid.

Acara dilanjutkan dengan kegiatan pelatihan yang diselenggarakan di Hotel Royal kuningan sampai tanggal 1 Januari 2023.

Profesor Dr. Kiai Said Aqil selaku pimpinan LPOI menyampaikan tahun politik telah datang, kompetisi para politikus dan partai politik mulai berjalan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News