Mercedes Prediksi Hamilton vs Rosberg Panas Hingga Abu Dhabi

jpnn.com - LONDON- Manajemen Mercedes memprediksi persaingan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg bakal tetap panas hingga seri terakhir di Abu Dhabi. Pasalnya, keduanya saat ini memiliki performa yang nyaris sama.
Hingga kini, Hamilton sudah memetik empat kemenangan dari delapan seri yang dilangsungkan. Sementara, Rosberg mengemas tiga kemenangan. Namun, keduanya hanya terpaut sepuluh angka.
“Performa keduanya hampir sama. Menurut pandangan saya, karena tidak ada poin ganda musim ini, persaingan akan sampai seri terakhir,” terang bos Mercedes Toto Wolff di laman Sky F1, Rabu (24/6).
Hamilton selama ini kerap disebut memiliki keuntungan bakal memetik gelar juara. Sementara, Rosberg dianggap mengalami banyak masalah untuk bersaing dengan Hamilton. Tapi, Wolff membantahnya.
“Terkadang saya mendengar pertanyaan apakah Rosberg mengalami masalah besar. Saya harus mengulangi bahwa secara mental dia sangat kuat,” tegas suami Susie Wolff tersebut. (jos/jpnn)
LONDON- Manajemen Mercedes memprediksi persaingan Lewis Hamilton dan Nico Rosberg bakal tetap panas hingga seri terakhir di Abu Dhabi. Pasalnya,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- Bawa Popsivo Polwan Tembus Final Proliga 2025, Yolla Yuliana Masuk Buku Sejarah
- Hadirkan Pemain Timnas U-17 Indonesia Algazani di Sobat FC, Udi Wahyunadi: Kami Ingin Anak-anak Mendapat Inspirasi
- Lanjutkan Dominasi, China Juara Sudirman Cup 2025
- Aksi Impresif Hantarkan Andy Prayoga Raih Juara Men Elite di Ternadi Bike Park
- SDN Kalisari 01 Akhirnya Sukses Raih Gelar Juara MilkLife Soccer Challenge Jakarta
- Pukul Madura United, Semen Padang Keluar dari Zona Degradasi