Sudirman Cup 2019

Minions Butuh Waktu 43 Menit Bawa Indonesia Unggul 1-0 Atas Taiwan

Minions Butuh Waktu 43 Menit Bawa Indonesia Unggul 1-0 Atas Taiwan
Marcus Fernaldi (kiri) dan Kevin Sanjaya. Foto: Badminton Indonesia

jpnn.com, NANNING - Ganda putra ranking satu dunia Marcus Fernaldi / Kevin Sanjaya alias Minions membawa Indonesia unggul atas Taiwan dalam perempat final Sudirman Cup 2019.

Dalam pertandingan di Guangxi Sports Center Gymnasium, Nanning, Jumat (24/5) siang WIB, Minions menang atas Lee Yang / Wang Chi Lin 21-17, 21-17.

Marcus / Kevin tak terbendung di partai pertama ini, meski angka yang diperoleh pasangan Taiwan tak bisa dibilang sedikit. Minions terlihat percaya diri sejak awal bisa memenangi pertandingan. Statistik BWF mencatat, Minions butuh waktu 43 menit untuk mengalahkan Yang / Chi Lin.

(Baca Juga: Indonesia vs Taiwan: Kenapa Jojo, Kok Bukan Ginting?)

Kemenangan ini membuat Indonesia unggul 1-0. Saat ini sedang bersiap dua tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying. (adk/jpnn)

Indonesia Vs Taiwan:
Marcus Fernaldi / Kevin Sanjaya vs Lee Yang / Wang Chi Lin 21-17, 21-17 (1-0)
Gregoria Mariska Tunjung vs Tai Tzu Ying
Jonatan Christie vs Chou Tien Chen
Greysia Polii / Apriyani Rahayu vs Pai Yu Po / Wu Ti Jung
Praveen Jordan / Melati Daeva Oktavianti vs Wang Chi Lin / Hsieh Pei Shan


Minions mengalahkan Yang / Chi Lin 21-17, 21-17 pada partai pertama Indonesia Vs Taiwan di 8 Besar Sudirman Cup 2019.


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News