Mobil Barang Terlibat Tabrak Lari, Pengejaran Berlangsung Dramatis

Masyarakat melihat insiden tersebut langsung melaporkan ke polisi lalu lintas. Personel Satlantas Polres Bireuen yang menerima informasi langsung mengejar mobil barang tersebut.
Polisi juga memasang barikade di sejumlah titik di antaranya simpang jalan elak masuk Kota Bireuen, Simpang Empat Bireuen dan arah ke Kabupaten Bener Meriah, serta depan Polres Bireuen.
"Mobil patwal juga terlibat pengejaran sengit. Pengemudi mobil barang juga terus memacu kendaraannya dengan menerobos barikade ke arah Kabupaten Bener Meriah," kata M Iqbal Alqudusy.
Perwira menengah Polda Aceh itu menyebutkan banyak pengguna jalan ikut membantu memberhentikan mobil barang tersebut.
Pengemudi mobil barang sempat memasuki arah persawahan di kawasan Geulanggang Gampong. Namun, karena kondisi jalan sempit dan tidak rata, mobil barang dapat disetop petugas yang mengendarai mobil patwal.
Setelah mobil disetop, sopir dan kernet terlibat tabrak lari yang masih berupaya kabur, langsung ditangkap petugas dan dibawa ke Mapolres Bireuen guna pemeriksaan lebih lanjut.
"Kami juga akan memberikan penghargaan kepada anggota yang mengungkap kasus tabrak lari ini," kata M Iqbal Alqudusy.(ant/jpnn)
Pengejaran mobil barang terlibat tabrak lari dengan korban santriwati di daerah Bireuen, Aceh, berlangsung dramatis. Ini penjelasan Kombes M Iqbal Alqudusy.
Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam
- Kecelakaan Beruntun Tol Semarang, Truk Tronton Terguling, Sopir Pick-up Luka-luka
- Kondisi Gus Alam Setelah Tabrakan di Tol Pemalang, Patah Tulang & Masuk ICU
- Kronologi Gus Alam Pulang dari Brebes hingga Kecelakaan di Tol Pemalang
- Gus Alam Luka Berat Seusai Mobilnya Kecelakaan di Tol, 2 Orang Tewas
- Mahasiswa Asal Inhu Tewas Kecelakaan Tunggal di Pekanbaru, Motor Hilang
- Viral Video Yuke Dewa 19 Gotong Bocah di Tasikmalaya, Begini Faktanya