Motif Penembakan Kantor ESDM Bisa Jadi Karena...

Motif Penembakan Kantor ESDM Bisa Jadi Karena...
Ilustrasi. Foto: Istimewa.

jpnn.com - JAKARTA - Penembakan kantor Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) merupakan ancaman terhadap negara. 

Pengamat energi dari Masyarakat Energi Nasional Fajar Budianto‎ mengatakan ‎tugas pokok dan fungsi Kementerian ESDM memang tidak bersentuhan langsung dengan masyarakat. Namun implementatif kebijakan yang diputuskan menyangkut nasib dan masa depan bangsa dan negara Indonesia.

"Alur kebijakannya bersifat strategis karena menyangkut cadangan dan ketersediaan energi serta kehidupan masyarakat. Jadi teror penembakan kantor Kementerian ESDM merupakan ancaman terhadap negara," kata Fajar, Sabtu (12/9).

Dia menduga pelakunya merupakan orang suruhan dari kelompok yang kepentingannya sudah terganggu. Mengingat saat ini pemerintah berencana menerbitkan perubahan atas peraturan presiden, peraturan menteri, dan peraturan pemerintah yang mengatur tentang migas. 

Penerbitan peraturan ini alternatif atas belum terbitnya RUU Minerba yang masih dibahas di DPR. (gir/jpnn)


JAKARTA - Penembakan kantor Kementerian Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) merupakan ancaman terhadap negara.  Pengamat energi dari Masyarakat


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News