Mutiara Hitam Lolos
Rabu, 04 Mei 2011 – 08:32 WIB

SEMPURNA :Striker Persipura Jayapura Boaz Saloassa saat melakukan selebrasi bersama Titus Bonay dalam pertandingan AFC Cup 2011 yang berlangsung di Stadion Mandala Jayapura. Persipura menang atas South China Hongkong 4-2. FOTO :CHARLIE.LOPULUA/INDOPOS
Alhasil dengan optimisme tinggi, Persipura mampu menjawab keraguan. Sementara kedatangan South China pertama kalinya ke Papua harus pulang dengan kepala tertunduk setelah Zah Rahan membuka gol pertama di menit 23. Gol ini tercipta berkat kerjasama ia dengan Boaz, sentuhan satu dua di dalam kotak penalti membuat kiper Yapp Hung Fai harus memungut bola dari gawangnya.
Baca Juga:
Namun sorak gembira penonton dan pelatih sempat tertahan setelah Xu Deshuai berhasil menyamakan kedudukan 1-1 di menit 36. Gol ini membuat South China mulai berani menyerang dari sektor sayap. Tekanan yang cukup intensif setelah gol balasan ini nyaris kembali berbuah gol.
Tendangan Mateja Kezman dua kali nyaris membobol gawang Persipura. Untungnya bola tersebut memantul ke kaki pemain belakang Persipura dan bola langsung dibuang. Boaz yang diduetkan dengan Titus Bonay akhirnya mampu menambah pundi gol Persipura setelah terjadi kemelut di depan gawang South China di menit 43.
Saat itu baik Zah Rahan maupun Boaz sama-sama mencoba melepas tendangan ke gawang namun kipper Hung Fai sempat mementahkan satu tendangan dengan membuang bola tersebut bola rebound itu justru mengenai kaki Boaz dan langsung disambar Boaz dengan tendangan kerasnya yang tak mampu dijaga kiper Yapp.
JAYAPURA -Persipura Jayapura akhirnya lolos ke babak knock out dalam kompetisi Asian Footbal Confederation (AFC) Cup. Bermain di Stadion Mandala,
BERITA TERKAIT
- Rekor Spesial Bojan Hodak Seusai Membawa Persib Juara Liga 1 2024/25
- Bobotoh Diminta Tertib Saat Merayakan Persib Juara Liga 1
- Persib Bandung Juara Back to Back, Legenda Ghana Turut Bersukacita
- Trent Alexander-Arnold: Cinta Saya untuk Klub Ini Tidak akan Pernah Pudar
- Rayakan Persib Juara, Bobotoh Berpesta di Jembatan Pasupati Bandung, Meriah
- Gelar Dua Kejurnas Karate, Lemkari Bertekad Cetak Karateka Berkarakter dan Berprestasi