Neneng Dibawakan Makanan Spesial
Senin, 25 Juni 2012 – 11:22 WIB

Neneng Dibawakan Makanan Spesial
JAKARTA-- Nurmaini kembali membesuk anaknya, Neneng Sri Wahyuni, tersangka kasus dugaan korupsi proyek PLTS di Kemenakertrans yang kini ditahan di Rutan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dalam kunjungan kali ini, Neneng dibawakan makanan spesial yakni rendang dan sambel ijo kesukaannya.
Nurmaini tiba di gedung KPK sekitar pukul 10.20 WIB, Senin (25/6) dengan menggunakan taksi. Dia ditemani seorang pembantu yang membawa sebuah koper berisi pakaian dan sebuah plastik.
Baca Juga:
"Ini saya membawa pakaian dan makanan kesukaan dia, rendang dan sambel ijo," kata Nurmaini saat hendak masuk ke gedung KPK sambil menenteng oleh-oleh buat Neneng.
Mertua M Nazaruddin itu tidak mau komentar saat ditanya soal penggeledahan yang dilakukan tim KPK di rumahnya di Pekanbaru. "Nanti saya mau ketemu Neneng dulu," ujar dia sambil bergegas masuk untuk mendaftar jenguk di resepsionis KPK.
JAKARTA-- Nurmaini kembali membesuk anaknya, Neneng Sri Wahyuni, tersangka kasus dugaan korupsi proyek PLTS di Kemenakertrans yang kini ditahan di
BERITA TERKAIT
- Jumlah Honorer Database BKN Ikut PPPK Tahap 2 Banyak Banget, Ini Datanya
- Masih Banyak Formasi PPPK Tahap 2 untuk Honorer, Jaga Semangat ya
- Pelamar CPNS 2024 Penuhi Passing Grade, tetapi Tidak Lulus, Masih Punya Harapan
- AstraZeneca dan CISC Serukan Pentingnya Skrining Kanker Paru Lebih Awal
- Dompet Dhuafa Ajak Masyarakat Menebar Hewan Kurban Hingga ke Pelosok Negeri
- Natalius Pigai Bakal Pertanyakan Vasektomi kepada Dedi Mulyadi