New Bandara Sepinggan Terapkan Efisiensi Energi

jpnn.com - BALIKPAPAN -- Angkasa Pura (AP) I benar-benar memberikan pelayanan berbeda pada Bandara Sepinggan Kalimantan Timur. Untuk memberikan kemudahan itu, Angkasa Pura Airports menyiapkan sebanyak 70 counter check in yang bisa digunakan semua rute airlines.
Bukan hanya itu, fasilitas ruang publik juga disediakan secara lengkap, mulai keberadaan mal, ruang terbuka hijau berupa hutan mini hingga ruang merokok di area publik.
"Kita juga terapkan efisiensi energi. Selain bandara pertama di Indonesia yang seluruh lampu penerangannya menggunakan LED. Pemanfaatan penerangan dari sinar matahari juga dioptmalkan. Dinding kaca yang digunakan juga ramah lingkungan dengan adanya gas argo yang berfungsi penyerap radiasi panas matahari," kata General Manager (GM) Angkasa Pura Airports Sepinggan, Wendo Asrul Rose.
New Bandara Sepinggan ini, beroperasi perdana pagi ini. Maskapai Lion akan menjadi pembuka penerbangan dari terminal baru dengan rute Jakarta.
Sebelumnya, Jumat (21/3) kemarin, Angkasa Pura melakukan doa bersama 1.100 anak yatim. Dalam doa bersama ini, selain manajemen Angkasa Pura Airports juga hadir Wali Kota HM Rizal Effendi SE didampingi jajaran Forum Komunikasi Petinggi Daerah (FKPD) Balikpapan. (rus)
BALIKPAPAN -- Angkasa Pura (AP) I benar-benar memberikan pelayanan berbeda pada Bandara Sepinggan Kalimantan Timur. Untuk memberikan kemudahan itu,
Redaktur & Reporter : Tim Redaksi
- World Safety Day 2025: IWIP Perkuat Budaya K3 di Lingkungan Kerja
- Manfaatkan Fasilitas SKA, Beragam Produk Asal Majalengka Tembus Pasar Mancanegara
- Lippo Karawang Siapkan Hunian dan Komersial Terbaru, Cek di Sini Harganya
- Peluncuran COCOBOOST di Ajang Mizone Active Zone Seru
- Investasi di Bidang SDM Bikin Bank Mandiri Raih Predikat Champion of the Year dan 12 Penghargaan Bergengsi
- Bea Cukai Gagalkan Distribusi Rokok Ilegal Senilai Hampir Rp 2 Miliar, Ini Kronologinya